Lihat ke Halaman Asli

Dampak terhadap Pendidikan di Masa Pandemi Covid-19

Diperbarui: 2 Maret 2021   22:13

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Dampak terhadap Pendidikan di Masa Pandemi Covid-19

Pendidikan di masa pandemi Covid-19 ini menerapkan sistem daring, daring merupakan terhubungnya jaringan internet. Daring ini yang membuat pelajar diharuskan belajar dirumah untuk memutus rantai penularan Covid-19 dan membuat seluruh pelajar tidak mempunyai gairah dalam belajar, pada awalnya memang pastinya seluruh pelajar menginginkan untuk tidak belajar, selalu ingin dan menunggu-nunggu hari libur pada saat sekolah. 

Berbeda dengan hal ini yang sedang dialami oleh kita semua. Pelajar membutuhkan biaya dalam menggunakan internet, kemudian pelajar tidak hanya membutuhkan suasana di rumah yang mendukung untuk belajar, tetapi juga koneksi yang sangat dibutuhkan dalam pembelajaran daring. Kadang kala pada saat yang tepat dan sangat dibutuhkan dalam pembelajaran tiba-tiba koneksi terputus, itu faktor utama yang membuat suasana hati menjadi turun. 

Pada saat pembelajaran dimulai menggunakan aplikasi zoom meeting, pelajar tidak hanya fokus pada pembelajaran tersebut melainkan membuka aplikasi lain yang membuat suasana hati menjadi lebih senang dibandingkan dengan mendengarkan guru yang sedang berbicara di aplikasi zoom tersebut. 

Belajar di rumah juga membuat tubuh menjadi sulit dalam melakukan sesuatu, seperti guru memberikan tugas melalui media sosial kepada pelajar, pelajar tersebut tidak langsung mengerjakannya karena pelajar berfikir bahwa masih ada hari esok untuk mengerjakannya, pelajar lebih mengutamakan suasana hati yang senang dengan membuka aplikasi lain seperti aplikasi penghibur yang sedang memuncak pada masa pandemi Covid-19 di tahun 2019. Dapat dibandingkan dengan pembelajaran yang dilakukan di sekolah bahwa tugas yang diberikan oleh guru kepada pelajar, pelajar tersebut akan menyelesaikan tugasnya di hari itu juga. 

Gunakanlah kuota yang diberikan dari pemerintah sebaik mungkin agar kalian para pelajar dapat menggunakan kuota tersebut sesuai dengan tenggatnya. Dan untuk suasana hati sebelum pembelajaran diperlukan untuk melakukan hal yang membuat suasana hati menjadi naik, agar suasana hati tenang dalam pembelajaran yang akan datang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline