Lihat ke Halaman Asli

Eliyas Yahya

Rakyat Indonesia

Air Terjun dan Campground Dlundung Trawas Mojokerto

Diperbarui: 24 April 2024   09:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

sumber gambar: dokpri

Kali ini Saya membahas tentang punden Desa atau yang babat desa Kesiman atau Sumbersari, Trawas Mojokerto, yang terletak di jantung Jawa Timur, Indonesia, Trawas Mojokerto terletak di perbukitan pedesaan, sekitar 30 kilometer selatan Kabupaten Mojokerto, perbatasan dengan Prigen Kabupaten Pasuruan.

- Rute Menuju Trawas

Trawas dijuluki surga alamnya Mojokerto untuk kesana Anda memiliki beberapa pilihan. Bagi yang menaiki pesawat bandara terdekat adalah Bandara Abdurrahman Saleh di Malang, yang berjarak sekitar 2 jam berkendara dari Trawas Mojokerto. Dari bandara, Anda dapat menyewa taksi online maupun offline atau menyewa mobil untuk mengantarkan Anda ke tempat tujuan. Alternatifnya, Anda juga bisa naik bus dari bandara ke Kabupaten Mojokerto, turun area Mojosaei lalu lanjut menggunakan ke transportasi lokal atau layanan guide wisata  untuk mencapai Trawas.

Jika kalian yang berangkat dari Surabaya, ibu kota Jawa Timur, yang memakan waktu sekitar 2,5 jam,tentu dari Surabaya terdapat banyak kendaraan umum yang mengantarkan anda menuju Trawas.

Dengan lokasinya yang terpencil, Trawas Mojokerto tetap terpencil namun ramai seperti kota, di sana ada beberapa wisata, seperti air terjun, pendakian beberapa gunung dan wisata sejarah dan religi.

Salah satu wisata yang bisa kalian kunjungi adalah wisata Air terjun Dlundung. 

- Tentang Air Terjun Dlundung

Saat kita menjelajah lebih jauh ke jantung Kabupatennya Mojopahit ini, anda akan disambut dengan gemerisik lembut dedaunan dan kicauan burung memberikan suguhan alam yang menenangkan untuk anda.

 hingga suara gemuruh air deras di kejauhan, mengundang kita untuk menjelajahi air terjun megah yang tersembunyi di bawah lereng gunung welirang yang alami ini. 

Air Terjun Dlundung menyuguhkan pesona alam yang begitu Indah, terletak di desa Ketapan rame, Kecamatan Trawas. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline