Lihat ke Halaman Asli

Hadir FYUZ 2024, TIP Community Lab Telkom University Tunjukkan Komitmen Untuk Membangun Kolaborasi Yang Kuat dalan Ekosistem Jaringan Terbuka

Diperbarui: 11 Desember 2024   15:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Telkom University

Irlandia, 19 November 2024, Laboratorium Community Lab Telecom Infra Project Telkom University (TIP CL TELU) turut serta dalam acara FYUZ 2024, sebuah perhelatan global bergengsi yang diadakan oleh Telecom Infra Project (TIP) Global. Acara ini menghadirkan berbagai konferensi, diskusi panel, dan pameran teknologi terkini seperti Open RAN, Open Transport, OpenWiFi, dan Telco AI.

Dengan tema Accelerate Deployments, Business, and Innovation, TIP CL TELU kembali berpartisipasi untuk kedua kalinya di FYUZ. Acara ini berlangsung pada 11 hingga 13 November 2024 di Convention Centre Dublin, Irlandia. FYUZ 2024 mengundang 250 pembicara dan dihadiri oleh 1.200 peserta yang terdiri dari pemimpin industri, pembuat kebijakan, akademisi, media, serta komunitas teknologi untuk mendiskusikan dan mengeksplorasi perkembangan terkini dalam jaringan terbuka.

Dalam kesempatan ini, TIP CL TELU memamerkan use case teknologi yang dikembangkan oleh para peneliti dari Center of Excellence Telkom University, di antaranya PUI-PT AICOMS dengan Patriot-NET sebagai solusi teknologi untuk tanggap bencana, CoE TIP dengan Netra sebagai inovasi pelatihan berbasis teknologi, serta CoE MREC yang mengintegrasikan kecerdasan buatan dan teknologi metaverse pada jaringan terbuka untuk mengatasi berbagai tantangan nyata serta mendukung transformasi digital.

Tahun ini, TIP CL TELU memainkan peran penting dalam membentuk jaringan terbuka melalui keterlibatan aktif dalam sejumlah diskusi panel. Diskusi tersebut dimoderatori oleh Lia Yuldinawati, Direktur Kerjasama Strategis dan Kantor Urusan Internasional Telkom University, serta menghadirkan pakar-pakar industri seperti Katja Henke dari i14y lab, Maggie Chao dari ITRI, Ian Wong dari VIAVI, dan Julie Kub dari NTIA. Fokus utama diskusi adalah percepatan peran laboratorium Open RAN seperti TIP CL TELU dalam mendukung pengujian sistem untuk menjawab tantangan adopsi Open RAN dari perspektif operator jaringan seluler. Selain itu, TIP CL TELU mewakili Kementerian Komunikasi dan Digital Republik Indonesia dalam mengeksplorasi strategi peningkatan konektivitas melalui neutral host dan berbagi infrastruktur untuk mempercepat implementasi inisiatif tersebut.

Sebagai penutup partisipasi TIP CL TELU di FYUZ 2024, diskusi panel lainnya yang dimoderatori oleh Muammar Nurdin, Program Manager TIP, menyoroti kolaborasi antara sektor publik dan swasta dalam mengembangkan Open RAN di Indonesia. Panel ini mengundang Telkom University, Indosat Ooredoo Hutchison (IOH), Orex SAI, dan USTDA untuk berbagi wawasan dan pengalaman guna mendorong terciptanya ekosistem jaringan terbuka yang lebih dinamis.

FYUZ 2024 tidak hanya menjadi ajang berbagi wawasan tetapi juga sarana untuk memperkuat jaringan kerja sama global. Melalui acara ini, TIP CL TELU berharap dapat mempercepat inovasi dan memperkuat infrastruktur jaringan terbuka di Indonesia, serta menjalin kemitraan strategis dengan berbagai pihak di tingkat internasional.

Tentang Telkom University

Telkom University adalah institusi pendidikan yang terus berfokus pada riset dan inovasi guna mewujudkan visi menjadi National Excellence Entrepreneurial University pada tahun 2028. Dengan kontribusi terhadap tujuan pembangunan berkelanjutan, Telkom University terpilih sebagai Community Lab Telecom Infra Project (TIP) pertama di Asia Tenggara pada tahun 2020. Inisiatif ini didukung oleh operator jaringan seluler, GSMA, TIP Internasional, serta Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), sebagai langkah akselerasi menuju Program "Making Indonesia 4.0".

Tentang TIP CL TELU

TIP CL TELU adalah kolaborasi antara Telkom University dan Telecom Infra Project (TIP) yang berperan dalam penelitian, pengembangan, dan pengujian teknologi jaringan terbuka. Laboratorium ini terlibat dalam berbagai kegiatan bersama industri dan pakar teknologi di tingkat lokal maupun global. Layanan yang diberikan mencakup integrasi, pengujian, validasi, pelatihan, lokakarya, penelitian, serta program magang, dengan tujuan mempercepat inovasi teknologi dan transformasi digital.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline