Lihat ke Halaman Asli

Eleonora Tan

College Student and Youtuber

Menggunakan Kamera Iphone untuk Webcam (Kamera Web untuk komputer)

Diperbarui: 6 Agustus 2021   15:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Inovasi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Webcam adalah perangkat yang berbentuk kamera, dan dihubungkan dengan komputer atau laptop. Webcam biasanya digunakan untuk melakukan telekonferensi secara real-time, dan disebarkan via jaringan internet. Bentuknya seperti kamera selfie, tetapi perbedaannya webcam yang berada di atas layar laptop memiliki megapiksel yang lebih kecil.

Pandemi COVID19 menyebabkan seluruh kegiatan yang biasanya dilaksanakan secara tatap muka, kemudian berubah secara virtual. Hal ini terjadi sejak Maret 2020. Sudah hampir 2 tahun, seluruh negara di dunia dilanda pandemi. Mulai dari bekerja dari rumah, belajar dari rumah, webinar dan diskusi online.

Nah, di balik webcam tersebut, harga webcam yang "terpisah" itu mahal, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah, tergantung kualitas webcamnya. Jadi, kita tidak perlu menggunakan webcam yang mahal. Oleh karena itu, kita dapat memanfaatkan telepon pintar (smartphone) untuk dijadikan webcam, hanya dengan mempersiapkan jaringan wifi atau kabel USB.

Kali ini, saya mau menunjukkan cara menggunakan kamera Iphone untuk webcam dengan aplikasi Droidcam dan Epoccam. Cara ini berlaku juga untuk Android.

A. Cara menggunakan kamera Iphone menjadi webcam dengan aplikasi Droidcam

1. Download aplikasi Droidcam di App Store (iOS) atau Play Store (Android)

2. Download Droidcam Client di komputer anda. Link download client droidcam di PC: unduh di sini

3. Buka aplikasi droidcam di ponsel Iphone anda

4. Pastikan jaringan Wifi harus sama (baik di ponsel maupun di komputer / laptop), atau siapkan kabel USB. Untuk perangkat Android, jangan lupa aktifkan USB debuggingnya dulu.

5. Buka Droidcam Client di komputer / laptop anda.

6. Klik Start untuk menggunakan kamera Iphone menjadi Webcam.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline