Lihat ke Halaman Asli

Eldo Ananda Putra

Mahasiswa D4 Perhotelan H 2019 STP Trisakti, Awardee Beasiswa Unggulan Kemendikbud

Cocktail dan Mocktail, Bedanya Apa?

Diperbarui: 15 Juni 2021   21:53

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Hai. Saya Eldo Ananda Putra, Mahasiswa D4 Perhotelan H 2019 Sekolah Tinggi Pariwisata Trisakti. Saya merupakan Awardee Beasiswa Unggulan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Saya Harap dapat membagikan sesuatu yang bermanfaat. Terima kasih

Pada dasarnya, istilah minuman sebenarnya ada berbagai jenis. Beverage yang umumnya dijumpai yakni mocktail dan cocktail. Sebenernya apasih perbedaan dari kedua minuman ini? Apakah minuman keduanya mengandung alkohol yang tidak semua orang dapat mengkonsumsinya?

Cocktail dan mocktail bisa disebut sebagai minuman dimana minuman tersebut terdiri dari berbagai bahan yang menciptakan rasa baru. Ekawatiningsih (2008: 421) mengatakan, "Minuman atau beverage pada prinsipnya mempunyai pengertian bahwa semua jenis cairan yang dapat diminum (drinkable liquid) kecuali obat-obatan. Fungsi minuman bagi kehidupan manusia adalah: sebagai penghilang rasa haus, perangsang nafsu makan, sebagai penambah tenaga, dan sebagai sarana untuk membantu pencernaan makanan"

Mocktail sendiri merupakan campuran dari juice, herbs, soda, ataupun bahan lainnya dimana minuman tersebut tifdak mengandung alkohol sama sekali sedangkan cocktail terdiri dari campuran alkohol ataupun juice, dan bahan lainnya yang di kembangkan sedemikian rupa agar dapat dijual ataupun dikonsumsi pribadi.

Cocktail berkembang pada tahun 1980 -- dan hingga tahun 2000, jenis minuman ini semakin berekembang karena bentuk visual yang sangat menarik sehingga banyak orang yang tidak mengkonsumsi alkohol mulai mengembangkan minuman yang sama tanpa menggunakan alkohol. Mocktail sendiri merupakan singkatan dari "Mock cocktail" atau bisa disebut dengan koktail tiruan.

Hingga saat ini, kedua minuman ini semakin berkembang. Banyak minuman cocktail maupun mocktail yang dikembangkan kembali dari versi klasiknya menjadi sesuatu yang baru serta menjadi signature dari sebuah bar ataupun restoran sehingga mereka mempunyai sesuatu yang orisinil yang dadapt mereka jual kepada tamu-tamu mereka.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline