Lihat ke Halaman Asli

Puisi | Senja Tak akan Membakar Diri

Diperbarui: 12 April 2020   16:35

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

twitter.com/buyajan


Senja Tak akan Membakar Diri

Hujan deras,
Senja menyapa sambil tersenyum bahagia
Bumi lagi bahagia
Diguyur deras
Basahi hati-hati resah
Sebagian besar lengah
Senja dengan hujan adalah halangan
Aktifitas tersendat
Basah membuatnya ketakutan

Senja pun menghilang
Penuh dendam
Apa yang salah?
Senja hanya waktu berlalu
Mengapa senja dipersalahkan,
Mengapa hujan jadi halangan?

Kita tak bisa membayangkan
Ketika senja marah dan menghancurkan
Lidah api menyambar segenap diri
Melupai
Menakuti
Tak peduli
Hati yang mati
Di balik wajah-wajah berseri
Senja tetap akan pergi
Tak akan pernah memaki
Apalagi membakar diri

(Sungai Limas, 12 April 2020)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline