Lihat ke Halaman Asli

Eko Irawan

Menulis itu Hidup

Puisi: Bukan Lindu Tapi Rindu

Diperbarui: 22 Oktober 2021   13:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Screenshoot dari laman BMKG

Datanglah pesan Alam. Tentang Lindu (BHS Jawa Lindu = gempa). Dari samudra selatan Jawa. Menggetar bumi Jawa belahan timur. Pesan kauniah untuk Umat Manusia.

Ini bukan Lindu tapi rindu. Yang Kuasa merindu pada umatNya. Yang menangis teriris pandemi. Sulit ekonomi. Meradang demi sesuap nasi. Berjuang mencari rejeki. Demi hidup setengah mati.

Lindu akan membelah laut. Membuka bumi. Seperti rindu membelah jiwa. Akan kerinduan masa terindah. Tanpa masker. Tanpa tertutup segala kesulitan.

Kauniah langit dalam getar bumi. Pesan Illahi akan awal baru. Masa terbit harapan. Tentang pintu pintu perubahan. Aku berpasrah padamu Tuhan. Tolonglah kami.

Bukan Lindu tapi Rindu. Semoga semua baik baik saja. Kuasamu membuka rasa, menyingkap tabir. Masih ada asa, diantara tangis. Dalam kebesaranMu.

Malang, 22 Oktober 2021
Oleh Eko Irawan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline