Lihat ke Halaman Asli

Eko Irawan

Menulis itu Hidup

Dilema Siput Affairs

Diperbarui: 6 Desember 2020   23:58

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri foto Eko Irawan : siput mungil

Merambat dari daun ke daun. Lambat. Berat. Tapi harus dijalani. Tak kuasa jauh untuk pergi. karena ini garis takdir Illahi.

Aku bukan siput. Tapi hidupku seperti siput. Beruntung siput masih punya istana. Yang dibawanya kemana mana. 

Tapi aku tidak. Kemana mana membawa hutang. Ditagih saat belum mampu bayar. Dihina. Direndahkan. Kehilangan kepercayaan. 

Hutang jadi solusi. Kerja keras seperti tiada arti. Jadinya tiap hari mencari. Untuk bertahan hidup sehari hari. Mencari sana sini. Akhirnya utang lagi.

Omongku jadi tipu tipu. Hutang sana bayar situ. Terus dan terus hingga lesu. Akhirnya bikin malu. 

Aku jenuh dan lunglai. Akhirnya merambat kepantai. Rekreasi dengan santai. Berusaha melepas pikiran ruwet hancur terburai.

Namun pergiku dipertanyakan. Seolah foya foya pamer kesenangan. Lari lupa hutangan. Rekreasi dipertanyakan.

Aku bukan siput. Tapi aku siput. Memboyong beban nan maut. Dijanji jangan merusut. Tak mampu seakan kena catut.

Sakit. Iya. Berat, iya. Tapi aku butuh hidup. Aku bisa puasa, tapi anakku? Mereka tumbuh kelaparan. Makan hanya angan angan. Tak peduli masa pertumbuhan.  Ketika lapar, bilang nunggu hutangan. Akhirnya tidur kelelahan. Menunggu belas kasihan.

Aku telah jatuh. Aku sudah lelah ditanya kenapa. Apa sebabnya. Aku butuh solusi. Pertolongan. Aku sudah bosan jadi tontonan. Aku nangis kesulitan, kok ditertawakan. Rekreasi pun dipertanyakan. Seolah aku pelarian. Tak tanggung jawab. Layak dihina, padahal butuh didoakan. 

Siapa seneng jadi siput. Nanggung hutang. Hutang sedikit kurang. Hutang banyak, kesulitan bayar. Tidak hutang butuh. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline