Lihat ke Halaman Asli

Universitas BSI Surakarta Pertahankan Mutu Pendidikan di Masa Pandemi dengan Persamaan Persepsi Mata Kuliah

Diperbarui: 9 September 2021   17:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber: Dokumentasi Pribadi (Hasil Screenshoot)

Salah satu sektor yang paling terdampak pandemi adalah dunia pendidikan. Sejak virus Corona memasuki Indonesia, pendidikan di Indonesia dilakukan dalam jaringan. Tentu saja banyak sekali kendala yang dihadapi mengingat pelaksanaanya tanpa persiapan yang cukup.

Selain sarana dan prasarana yang memadai tantangan lain adalah kualitas pendidikan yang harus sama dengan pendidikan reguler. Hal ini juga terjadi dalam pendidikan tinggi, tak terkecuali Universitas BSI Kampus Solo, sejak mulai pandemi sampai saat ini masih menjalankan perkuliahan online secara penuh.

"Mahasiswa belajar dari rumah dengan memanfaatkan platform e-learning yang telah dirancang untuk mempermudah proses pembelajaran. Mahasiswa dianggap sudah dapat belajar secara mandiri, namun perlu dijalankan program-program dan terobosan agar Perguruan Tinggi dapat mempertahankan mutu pendidikan yang diselenggarakan", jelas Candra selaku Kaprodi Sistem Informasi Akuntansi Kampus Kota Surakarta.

Berbagai carapun dilakukan untuk tetap meningkatkan mutu pembelajaran. Selain menggunakan platform e-learning, Universitas BSI juga menerapkan tatap muka melalui media zoom. Upaya untuk meningkatkan kualitas pembelajaran juga dilakukan dengan kegiatan persamaan persepsi mata kuliah salah satunya adalah untuk matakuliah Sistem Informasi Akuntansi.

"Tentunya berbagai upaya dilakukan oleh pihak kampus untuk dapat meningkatkan kualitas pembelajaran untuk menyambut tahun ajaran baru. Persamaan persepsi mata kuliah Sistem Informasi Akuntansi menjadi salah satu rangkaian kegiatan sebagai persiapan sebelum perkuliahan dimulai", tutur Candra.

Sumber: Dokumentasi Pribadi (Hasil Screenshoot)

Persamaan Persepsi Mata Kuliah Sistem Informasi Akuntansi diselenggarakan secara daring melalui Zoom Cloud Meeting pada Kamis, 09 September 2021 pukul 13.00 WIB-selesai. Materi persamaan persepsi disampaikan oleh Veti Apriana M,Kom yang dipandu oleh Muhammad Faittullah Akbar selaku moderator. Acara ini dihadiri oleh 24 Dosen pengampu mata kuliah Sistem Informasi Akuntansi di seluruh kampus UBSI.

Dengan persamaan persepsi diharapkan perkuliahan Sistem Informasi Akuntansi dapat dijalankan sesuai dengan arahan dan tidak mengurangi kualitas pembelajaran walaupun dilaksanakan secara daring.

"Walaupun awal perkuliahan masih dilakukan secara daring, tapi kami semua berharap agar kondisi berangsur-angsur kondusif sehingga pembelajaran tatap muka dapat segera diselenggarakan di kampus Universitas BSI", tutup Candra.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline