Lihat ke Halaman Asli

Eka OktapianiPutri

Mahasiswa UNIVERSTIAS PENDIDIKAN INDONESIA

Mahasiswa UPI Kampus Cibiru Berbagi Masker di Tengah Pandemi Covid-19

Diperbarui: 31 Juli 2021   18:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Covid-19 atau virus korona pertamakali ditemukan di kota Wuhan, China pada akhir Desember 2019. virus ini menular dengan sangat cepat dan telah menyebar hampir ke seluruh belahan dunia, tak terkecuali Negara kita Indonesia tercinta. Penularan virus ini bisa melalui 4 cara :

Melalui Droplet

Droplet adalah cairan atau percikan air yang keluar dari saluran pernafasan ketika seseorang batuk maupun bersin. Resiko penularan virus Covid-19 melalui droplet akan meningkat drastis apabila seseorang tidak menggunakan masker. Karena droplet dikeluarkan ketika bersin, batuk, berbicara, bernyanyi maupun tertawa.

Melalui kontak Fisik

Kontak fisik seperti berjabat tangan adalah satu media penularan covid-19, karena kita tidak pernah tahu ada berapa banya kuman, virus, maupun bakteru ditnagan kita dan lawan bicara. Makanya sebisa mungkin menghindari kontak fisik secara langsung.

Melalui Permukaan yang Terkontaminasi

Penularan virus ini bisa terjadi saat seseorang menyentuh barang yang mungkin saja sudah terkontaminasi oleh droplet orang lain. Lalu, virus tersebut berpindah ke hidung, mulut atau mata dari sentuhan barang yang terkontaminasi tadi.

Tempat Ramai

Menghindari tempat ramai menjadi salah satu dari sekian banyak upaya yang bisa dilakukan untuk mengurangi penularan virus covid-19.

Dalam hal ini Pemerintah telah berupaya untuk menangani kasus covid-19. Beberapa bulan kebelakang, Indonesia sedang melakukan vaksinasi Covid-19 secara berkala sebagai upaya untuk pencegahan dan meminimalisir terpaparnya Covid-19.

Eka Oktapiani Putri, atau akrab di panggil Teh Eka adalah Mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Cibiru yang kini sedang melakukan KKN Tematik UPI 2021. “KKN kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Dimana pada tahun ini Saya melakukan KKN terpaksa harus mandiri di rumah masing-masing. Dan sebeutulnya KKN ini secara garis besar harus dilaksanakan secara online. Namun saya ingin melakukan salah satu program yang telah dirancang secara offline dengan membagikan masker kepada Masyarakat, Guru dan Orangtua PAUD di Desa Masgalaksana.” ujar Eka ketika sedang berbincang KKN dengan Mitra (Tk Setia Bhakti)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline