Lihat ke Halaman Asli

Rancang Masa Depanmu Mulai Sekarang dengan 5 Hal Ini

Diperbarui: 22 November 2016   09:48

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Memiliki masa depan yang cerah adalah keinginan setiap orang. Namun seseorang tidak akan  memiliki masa depan yang cerah jika hanya mengandalkan orang lain dan tanpa berbuat apapun. Oleh karena itu rancanglah ,masa depanmu mulai sekarang agar tidak menyesal nantinya. Berikut ini ada 5 hal yang bisa membantu kamu dalam merancang masa depan kamu.

1. Pastikan apa yang ingin kamu raih di masa depan

Setiap orang memiliki keahlian dan cita- cita yang berbeda oleh karena itu kamu harus bisa menetapkan bagaimana masa depanmu. Pilihlah jalur pendidikan atau kursus yang sesuai dengan keahliahmu. Jangan sampai kamu hanya terbawa oleh arus teman - temanmu yang menyebabkan kamu bisa salah mengambil jalur.

2. Terapkan pola hidup disiplin

Jangan sampai kamu memiliki sifat yang suka bermalas - malasan ketika masih muda. Karena pada dasarnya ketika masih muda biasanya suka memiliki sifat yang malas. Mulai sekarang terapkan pola hidup yang disiplin agar kamu bisa memulai sesuatu apa yang kamu inginkan dan cita - cita mu.

3. Buang pikiran negatif

Jangan sampai kamu memiliki pikiran yang negatif , misalnya saja ketika kamu ingin bercita-cita menjadi pengusaha sukses tapi kamu takut gagal. Selalu memiliki pikiran yang positif guna mencapai apa yang di cita-citakan.

4. Belajar lebih giat

Tidak ada yang namanya kesuksesan itu di raih dengan cara yang instan. Oleh karena itu untuk menghadapi zaman dengan era modern sekarang ini giatlah dalam belajar guna menunjang cita-citamu. 

5. Berusaha lebih baik

Ketika kamu memiliki segudang alternatif cara guna menunjang karier mu dan hal tersebut masih juga belum bisa membuahkan hasil kamu jangan mudah untuk menyerah. Karena hal tersebut akan membuat cita - cita mu terhenti begitu saja. Dan juga semua yang dulu pernah kamu perjuangin bakal berakhir dengan sia-sia.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline