Lihat ke Halaman Asli

Eka MP

Penulis - Blogger

Koleksi Koin Warisan Saksi Bergulirnya Sang Waktu

Diperbarui: 5 Mei 2021   23:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Doc Pribadi

Uang dikenal sebagai alat tukar yang memudahkan kita melakukan transaksi pembayaran ataupun jual beli. Bagi beberapa orang memiliki yang banyak adalah bukti kekayaan. 

Orang tua biasa mewariskan uang kepada anak keturunannya. Demikian juga Nenek dan Ayah saya. Tetapi uang yang diwariskan bukanlah untuk digunakan sebagai alat pembayaran namun berupa koleksi koin. 

Koin Benggol Warisan Nenek

Doc Pribadi

Pada suatu hari saat sedang berlibur ke rumah nenek saya merasa tidak enak badan sampai muntah-muntah.  Nenek bilang karena masuk angin. Kemudian nenek "memaksa" saya untuk dikerok. Sebenarnya saya ingin melarikan diri saja supaya tak perlu dikerok. Tapi kondisi saat itu jangankan kabur untuk duduk saja sudah kepayahan. 

Disela-sela rasa sakit dan protes saya yang tak digubris oleh nenek, beliau justru bercerita tentang Benggol. Koin yang dipakai bertransaksi di zaman penjajahan Belanda. Koin yang kemudian dipakai untuk kerokan setelah tak lagi laku. 

Uang yang sulit didapat karena zaman perang. Harus pintar-pintar mempergunakan uang. Zaman susah. Nenek juga bercerita tentang kemeriahan ulang tahun ratu Belanda, Wilhelmina. 

Cerita bergulir dari soal koin Benggol ke kondisi masa lalu. Saat Kakek saya ikut berperan dalam perang kemerdekaan. Waktu kecil saya tak berpikir kakek yang sudah tua bisa ikut perang. Padahal waktu Kakek itu kan masih muda, masih gagah. Sampai-sampai nenek terpesona. 

Tetapi hal yang paling menarik bagi saya tetaplah si uang Benggol itu. Uang yang dikumpulkan dengan susah payah berakhir untuk kerokan. Sayang sekali. Tapi kata nenek uang itu berat dan dipegang pas sekali jadi enak untuk kerokan. 

Entah karena uang Benggol itu memang ajaib atau karena cerita yang dikisahkan nenek yang membuat episode kerokan terasa tak terlalu menyakitkan lagi. 

Saat saya ingin memintanya nenek bilang akan memberikan yang lain. Rupanya nenek masih menyimpan beberapa koin lagi. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline