Solar power belakangan ini menjadi hal yang diminati baik untuk kepentingan rumah tangga maupun badan usaha, karena manfaatnya yang sangat banyak serta jumlah ketersediaannya yang tak terbatas. Meningkatnya kesadaran masyarakat atas pentingnya pemanfaatan solar power, mendorong para pengembang untuk terus memberikan inovasi-inovasi yang dapat mendukung kemampuan dan pemanfaatan solar power.
Tak ingin ketinggalan, Indonesia sebagai salah satu negara berkembang yang terus bertumbuh pun ikut andil dalam memperkenalkan serta mengembangkan solar power.
Hal ini dibuktikan dengan digelarnya Solar Tech Exhibitions pada hari Kamis, 17-19 Maret 2022, kemarin di Jiexpo kemayoran, Jakarta. Exhibitions yang digelar pun merupakan pameran terbesar dan paling prospektif di ASEAN, seperti yang dikutip dari website resmi solartech-exhibitions.net/event-info.
Pada pameran yang diselenggarakan bersamaan dengan INALIGHT, Battery & Energy Storage Indonesia, Cable & Wire Indonesia, Powergen & Renewable Energy Indonesia, Smart Home+City Indonesia 2019, hadir 513 perusahaan dari 23 negara.
Pameran ini tentu menjadi kesempatan besar bagi perusahaan dan pengembang untuk dapat memperkenalkan pentingnya pemanfaatan solar power, yang bertujuan mendukung industri 4.0 dan smart society 5.0 dimana segala hal dilakukan dengan berbagai kemudahan. Dengan memanfaatkan kepandaian teknologi, solar power serta sektor energi yang ramah lingkungan memegang peranan yang besar.
Pada kesempatan yang baik tersebut, Think Media Indonesia berkesempatan untuk ikut hadir dan berpartisipasi pada Solar tech exhibitions, yang diwakili oleh Efma Pasangka sebagai Marketing Communication dan Tunggul Ardianto sebagai Digital Marketing.
Kehadiran Think Media Indonesia pada pameran tersebut, bertujuan mendukung pengembangan sektor energi terutama energi ramah lingkungan. Sebagai perusahaan yang bergerak pada bidang teknologi, Think Media Indonesia merasa sangat penting untuk dapat mengetahui perkembangan energi dan pemanfaatannya, sebab kemajuan teknologi tidak dapat dipisahkan dengan kebutuhan energi.
Mengapa peran teknologi penting bagi pengembangan Solar power?
Sebagai energi terbarukan yang jumlah ketersediaannya tidak terbatas, pengembangan solar power tak dapat dipisahkan dengan kemajuan industri teknologi. Sebab teknologi berperan dalam konversi radiasi matahari menjadi energi listrik, tanpa adanya peran teknologi melalui sel surya, energi yang dihasilkan oleh matahari tidak dapat dikonversikan ke dalam bentuk energi listrik yang ketersediaannya tak terbatas.