Lihat ke Halaman Asli

Edward C

Penulis

QRIS di Singapura

Diperbarui: 21 November 2023   10:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

Pernah anda bayangkan belanja di Singapura dengan menggunakan QRIS? 

Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) adalah standarisasi pembayaran menggunakan metode QR Code dari Bank Indonesia agar proses transaksi pembayaran dengan QR Code menjadi lebih mudah, cepat, dan terjaga keamanannya. 

Pada  tanggal 17 November 2023, Bank Indonesia (BI) dan Monetary Authority of Singapore (MAS) meresmikan implementasi interkoneksi pembayaran QR antarnegara antara Indonesia dan Singapura. 

Implementasi ini memungkinkan pengguna atau nasabah dari lembaga keuangan yang berpartisipasi1 untuk melakukan pembayaran ritel antarnegara dengan lancar menggunakan aplikasi pembayaran yang dimilikinya, dengan cara scan Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) atau QR Network for Electronic Transfers Singapore (NETS)2 yang ditampilkan oleh merchant di Indonesia atau Singapura.

Peluncuran interkoneksi pembayaran dengan melakukan simulasi pembayaran QR antarnegara secara langsung dilakukan di Singapore FinTech Festival 2023. 

Interkoneksi pembayaran QR antarnegara ini merupakan inovasi dari BI dan MAS untuk mendorong integrasi sistem ekonomi dan keuangan digital, serta meningkatkan hubungan perekonomian antara Indonesia dan Singapura. 

Dengan akses kemudahan pembayaran, interkoneksi ini diharapkan akan mampu memperluas akses pasar bagi pelaku usaha kedua negara, khususnya UMKM.

Penggunaan QRIS ini akan meningkatkan pariwisata wisatawan dari Indonesia ke Singapura atau sebaliknya. 

BI dan MAS juga telah menandatangani Letter of Intent (LOI) terkait kerangka kerja penyelesaian transaksi dalam mata uang lokal (local currency settlement). 

Pada 2024, LCS ini akan memfasilitasi penyelesaian transaksi pembayaran lintas negara, termasuk pembayaran dengan QR, perdagangan dan investasi antara Indonesia dengan Singapura dengan menggunakan mata uang lokal masing-masing negara. 

Hal ini akan mendukung pelaku usaha dan pengguna lainnya untuk mengurangi risiko bisnis khususnya risiko nilai tukar.     

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline