Lihat ke Halaman Asli

Hadi

Tukang Buku

Kultivar Melon (4): Honey Rock, Crenshaw, dan Casaba

Diperbarui: 15 November 2023   12:59

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Honey Rock

Buah semangka kultivar Honey Rock, bentuknya bulat dengan diameter 12,5--15,5 cm. 

Kulitnya berwarna hijau keabu-abuan, keras, serta berjaring tebal dan kasar. 

Daging buahnya berwarna oranye terang, agak tebal, dan rasanya manis. Buahnya mulai dapat dipanen saat tanaman berumur 84 hari setelah tanam.

Crenshaw

Melon Crenshaw merupakan salah satu kultivar yang paling populer di Amerika Utara. Bentuk buahnya lonjong dengan panjang 18 cm dan diameter 15--16 cm.  

Kulit buahnya cenderung mulus, kalaupun berjaring, tidak terlalu terlihat. 

Saat baru tumbuh, buahnya berwarna hijau gelap yang berubah menjadi kuning kecokelatan saat siap panen.

Karena ukurannya yang besar ini, buah melon Crenshaw baru siap panen setelah berumur lebih dari 100 hari. Saat sudah masak, buah ini tidak lepas dengan sendirinya, sehingga perlu dipotong dari tangkainya.

Daging buahnya tebal, berwarna jingga kemerahan, dan rasanya manis. Di tengah daging buah ini, terdapat rongga yang cukup besar.

Casaba

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline