Lihat ke Halaman Asli

Eko Sudaryanto

Awam yang beropini

Beranikah Megawati Memenuhi Panggilan KPK?

Diperbarui: 26 Juni 2015   08:26

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Jika ada alasan logis dan sah menurut hukum bagi KPK untuk memanggil bu Megawati selaku Ketua Umum PDIP, maka sebaiknya beliau bersedia hadir. Apalagi ini kan permohonan kader partainya sendiri, Max Moein, yang mengajukan beliau sebagai saksi meringankan atas kasus dugaan suap pada pemilihan DGS BI Miranda S. Goeltom.

Sudah pasti sangat sulit bagi Megawati untuk membantah atau membenarkan pernyataan Max Moein, dan terdakwa lain dari partainya, bahwa cek perjalanan yang diterima telah digunakan untuk kepentingan kampanye Megawati dalam PILPRES 2004 silam. Lebih sulit lagi untuk menjelaskan, apakah penggunaan uang panas tersebut sepengetahuan dan merupakan arahan DPP PDIP atau hanya inisiatif kadernya di FPDIP DPR untuk menjilat parta atau Megawati?

Namun jika beliau tidak bersedia menjelaskan, publik hanya mempunyai keterangan sepihak seperti yang dikemukakan Max Moein dkk. Lebih buruk lagi jika publik menganggap keengganan Megawati memenuhi panggilan KPK, karena apa yang dikatakan Max Moein dkk adalah sebuah kebenaran.

Kita tunggu bagaimana Megawati dan segenap jajarannya di DPP PDIP mengatasi persoalan pelik dan penting ini. Atau dengan kata-kata yang lebih lugas: BAGAIMANA MEGAWATI DAN DPP PDIP MEMAINKANNYA!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline