Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Itu yang pakai kacamata, beliau lebih kuat dari saya. Karena hanya wanita kuat yang bisa menguatkan saya sampai saya jadi seperti sekarang. Hehe. Pertanyaan: memang saya sekarang seperti apa? Hehe.
Maaf, Ibu..
aku tidak bisa pulang
masih sibuk dengan segudang kegiatan
tidak peduli di seberang sana engkau kesepian
Maaf, Ibu..
aku tidak bisa pulang
sedang berkutat dengan berlimpah kesenangan
atas fasilitas yang telah kau berikan
Maaf, Ibu..
aku tidak bisa pulang
banyak hal penting di sini yang tidak bisa kunomorduakan