Lihat ke Halaman Asli

Padang di Timpa Bencana Lagi

Diperbarui: 25 Juni 2015   02:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Firman Allah dalam surat Ar-Rum Ayat 41 berbunyi :

" Telah nampak kerusakan didarat dan dilaut disebabkan karena perbuatan tangan manusia, supaya Allah merasakan kepada mereka sebahagian dari akibat perbuatan mereka, agar mereka kembali kejalan yang benar".

Pagi ini dikota Padang masih dalam keadaan berkabung. Cuaca yang saat ini masih mendung tebal, bertanda hujan lebat kembali turun mengguyur daerah kami (saya berharap hari ini kembali cerah kembali). Bencana Banjir Bandang yang diakibatkan oleh hujan deras dan angin kencang yang dialami pada hari selasa sore kemaren mulai jam 17.00 hingga jam 21.00 wib sangat membekas dipikiran saya.

Siaga darurat diberlakukan bagi daerah yang terkena banjir yang menyebabkan sejumlah sungai dikota Padang meluap, Enam orang dinyatakan hilang akibat terseret air bah dikawasan Limau Manih, sementara 2 orang lainnya terperangkap ditengah laut muaro Universitas Bung Hatta.

Bandar sungai yang terendam banjir diantaranya : hilir sungai lubuk kilangan, seberang Padang, sungai Kuaro padang kecamatan Nanggalo yang menyebabkan perumahan diBanda Gadang kelurahan gunung Pangilun hingga kehilir batang kuranji dan siteba.

Menurut berita Harian Haluan, ada sekitar 17 Kepala Keluarga yang hilang, dan 17 Kepala Keluarga lagi yang belum terselamatkan. Banjir bandang juga mengakibatkan 3 jembatan terputus. Kawasan Pauh digenangi air hingga lutut orang dewasa. Di Nanggalo air setinggi dada orang dewasa.

Menurut Info BPBD Sumbar, Lokasi yang terkena bencana banjir bandang :

1. Mushala Batu Busuak hanyut.

2. Ratusan warga terisolir.

3. Sungai batang kuranji meluap.

4. Korban sementara ada 6 orang, yang lainnya belum diketahui nasibnya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline