2023 menjadi cerita menarik bagi mahasiswa program studi Magister Manajemen Universitas Pamulang. lebih tepatnya di Desa Mekarjaya, Kec. Mande, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat dalam rangka pengabdian kepada masyarakat ke Pondok Pesantren Al Mujtama' Al Islami 4 Cianjur (30/7).
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat tersebut diikuti oleh rombongan mahasiswa kelas Reguler CS 01ME001 beserta dosen pendamping yang sekaligus menjadi narasumber pada kegiatan tersebut. seperti Kelompok 1 yang didampingi olej Dr. Mukrodi, S.Sos.I., M.M., Dr. Endang Sugiarti., S.E., M.M., dan Dr. Ir. Hj. Hamsinah, M.Si., Kelompok 2 didampingi oleh Dr. Ir. H. Sarwani, M.T., M.M., Dr. Ir. Umi Rusilowati, M.M. dan Dr. Yayan Sudaryana, M.M., Kelompok 3 didampingi oleh Dr. H. Sachro, S.E., M.M., Dr. Ruknan, S.Sos., M.Pd., M.M., dan Dr. Hadi Supratikna, M.M., Kelompok 4 didampingi oleh Dr. Mukhlis Catio, M.Ed., Dr. Wahyudi, S.E, M.M. dan Dr. Sugianto, S.E., M.M. dan yang terakhir Kelompok 5 didampingi oleh Dr. Ir. Nardi Sunardi, S.E., M.M. CFE., CT., Dr. Kasmad, S.E., M.M. dan Dr. Udin Ahidin, S.E., M.M., C.M.A.
Pondok Pesantren Al Mujtama' Al Islami 4 Cianjur menjadi pilihan tempat yang menarik terlebih oleh kelompok 1 yang di anggotai oleh Dwi Rahmad Sholihin, S.E, Gia Relista, S.Akun., Merry Dwi Arlina Primayanti, S.E dan Muhammad Zaki Zulfahmi, S.I.P yang pada kesempatan tersebut mengusung tema Peningkatan kemampuan guru melalui pelatihan kewirausahaan menggunakan metode BMC (Business Model Canvas). Pimpinan pondok pesantren, Olief Zaki Janitra, S.E., Mengatakan bahwa pihaknya masih membutuhkan pembinaan yang berkelanjutan bagi para tenaga pendidik pondok pesantren yang masih terbilang baru tersebut sehingga tenaga pendidik kedepannya diharapkan mampu memiliki wawasan yang luas khususnya dalam bidang kewirausahaan.
Menariknya dunia bisnis saat ini terlebih maraknya bisnis yang dapat dilakukan dengan cara mobile atau bisnis online menjadi primadona bagi para halayak muda untuk meraih omset yang menggiurkan. sejalan dengan hal tersebut, usia tenaga pendidik di Pondok Pesantren Al Mujtama' Al Islami 4 Cianjur masih terbilang sangat muda sehingga potensi pengembangan karir yang dapat dilakukan kedepannya sangat terbuka lebar.
Menurut pimpinan pondok pesantren Olief Zaki Janitra, S.E., potensi lingkungan sekitar pesantren sangat menarik dalam bisnis bidang perkebunan. sehingga perlu adanya kolaborasi dengan berbagai pihak salah satunya adalah dengan peserta pengabdian kepada masyarakat saat ini yang kebetulan salah satu kelompok mengusung tema pelatihan kewirausahaan terhadap guru-guru yang ada di pondok pesantren.
Ia berharap agar tenaga pendidik di Pondok Pesantren Al Mujtama' Al Islami 4 Cianjur kedepannya dapat menjadi bagian dalam mengelola lahan-lahan yang dimiliki pondok pesantren agar dimanfaatkan sebaik mungkin juga bermanfaat bagi umat. "Semoga bisa dimanfaatkan dengan baik ya apa yang kami berikan nantinya" Olief Zaki Janitra, S.E.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H