Lihat ke Halaman Asli

DWI CAHYONO 0604

PELAJAR/SISWA

Makanan yang Paling Viral di Korea, Tteokbokki

Diperbarui: 18 April 2021   09:15

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

(Sumber : id.wikipedia.org

Hai guys! Aku mau ngebahas suatu kuliner yang ada di negara Korea Selatan. Salah satunya adalah Tteokbokki. Dari namanya aja udah ngiler banget, apalagi kalau dimakan pas makan siang. 

Di Indonesia, ternyata ada juga restoran yang menyediakan makanan khas Korea lho! Makanan tteokbokki sudah didirikan selama bertahun-tahun. 

Makanan ini terkenal dengan cita rasa gurih dan unik. Kuliner ini terbuat dari adonan beras dan biasanya dicampur dengan kue ikan, daun bawang, dan kol. 

Selain itu, saus pada makanan ini dibuat dari bahan halus seperti cabai besar, cabai rawit, dan gochujang. Semua bahan tersebut pasti dibuat dalam bentuk kuah. Penyajian makanan ini biasanya digunakan dengan menggunakan sterofoam dan di atasnya plastik untuk alas.

Proses pembuatannya juga mudah. Terutama dengan membuat kue beras dan dipotong-potong. Lalu, kue ikannya juga dipotong menjadi beberapa bagian. Setelah itu, baru dimasukan ke dalam alat pemasak besar dengan air mendidih bersama saus Tteokbokki nya. 

Setelah itu juga, diaduk hingga merata dan menambahkan pula topping seperti telur rebus dan sayur kol sesuai selera. Untuk penyajiannya, ditaruh bahan pelengkap untuk tteokbokki nya seperti kue ikan rebus dan wijen. Jadi kalau membuat tteokbokki bisa di rumah aja.

Menurutku makanan ini memang paling recommended di Korea. Tteokbokki memang punya rasa yang berbeda dibanding yang lain, terutama gurihnya pada kue beras. 

Dari jauh udah kelihatan enak, tapi buat aku ngga enak karena rasa makanannya sedikit berbeda. Kalau misalnya mau makan makanan Korea  di Indonesia bisa mengunjungi restoran terdekat biar ada sensasi makan di Korea. Pada restoran tertentu topping nya ada yang ditambahkan dengan telur rebus atau sayuran seperti sawi. 

The end




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline