Pelantikan pengurus keluarga mahasiswa kecamatan cileles tepat nya di Gedung serbaguna desa cikareo kecamatan cileles (23/8/23)
Pelantikan kepengurusan organisasi merupakan proses estafet kepemimpinan guna untuk melanjutkan pengabdian terhadap masyarakat
Ketua umum Demisioner Apung Sapuri menyampaikan, pengurus organisasi primordial harus bisa membawa kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar
" Dengan adanya pergantian pengurus yang baru, semoga kedepannya bisa bermanfaat terhadap masyarakat sosial, " Ungkapnya
Di sisi lain, Agus Bahtiar Camat Cileles mengatakan, mahasiswa dan pemuda memiliki pengaruh besar terhadap perubahan masyarakat
" Mahasiswa harus ikut andil dalam gejolak perubahan masyarakat sekitar tentunya," Ujarnya
Ia menegaskan, mahasiswa yang berada kecamatan cileles harus memiliki power perjuangan yang tinggi untuk kemajuan daerah Cileles
" Tentu mahasiswa ini sebagai salah satu penerus bangsa, apalagi kedepanya nanti daerah cileles akan menjadi bagian daripada zona industri, maka dari itu sebagai anak muda apalagi mahasiswa kalian harus ikut andil di dalamnya, " Tegasnya
Di sisi lain organisasi kecamatan Cileles memiliki historis perjalanan strategis dalam semangat perubahan daerah, penasihat KMKC( Keluarga Mahasiswa Kecamatan Cileles) menambahkan, KMKC hadir di daerah merupakan transisi dari HMC ( Himpunan Mahasiswa Cileles)
" KMKC ini bukan milik segelintir orang ataupun milik pribadi tapi milik kita semua orang cileles yang memang memiliki jiwa perubahan ke arah yang berkemajuan khusus mengenai daerah Cileles, " Ujarnya