Lihat ke Halaman Asli

Pesona Keindahan 5 Pantai Terbaik di Pacitan - Jawa Timur

Diperbarui: 31 Mei 2019   06:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri


Helo Teman -- teman, Oh iya, ada yang tau pacitan di mana ? Apa aja si yang ada di pacitan. Hmm.. Artikel kali ini saya ingin membahas pantai yang ada di Pacitan yang mungkin bisa jadi salah satu tujuan kalian saat berlibur nanti. Pacitan, jika kalian berfikir tentang wisata di pacitan hanya terdapat GOAnya saja,  Sepertinya kalian salah teman teman. 

Justru di pacitan ini mempunya pantai yang sangat unik dan menarik dari pantai lainnya loh. Potensi wisata alam di Pacitan ini bahkan bisa dikatakan sebagai salah satu yang paling mengesankan di Jawa Timur, terutama bila berbicara masalah pantai di Pacitan, tidak banyak yang mengetahui seperti apa keindahan pantai di Pacitan. 

Padahal, banyak di antaranya yang menunjukkan kekhasan dan keunikan di setiap pantainya yang ada di Pacitan, yang bisa membuat siapapun yang mengunjunginya bakal terkagum-kagum. 

Ingin tahu teman teman seperti apa keindahan alam di pantai di Pacitan? ini dia 5 daftar pantai yang indah dan mengesankan menurut versi saya.

PANTAI KLAYAR

Dokpri

Pantai di pacitan yang pertama adalah pantai Klayar. Tidak dipungkiri lagi pantai yang satu ini adalah salah satu pantai terbaik di Pacitan. Berbicara masalah pantai Klayar, Di pantai ini terdapat karang raksasa yang berbentuk mirip patung Sphinx di Mesir loh. selain itu pulai di Pantai ini pun punya keunikan yang kerap di sebut dengan sebutan Seruling Laut. 

Seruling laut sendiri merupakan batu karang besar yang memiliki celah. Setiap kali ombak besar datang, celah karang itu memancarkan air ke atas dan menimbulkan bunyi siulan. Oleh karena itulah, fenomena ini kerap disebut seruling laut oleh masyarakat setempat. Mantap bukan teman teman.  

Oh iya, namun di pantai ini ada sebuah peraturan yang berlaku teman teman yang harus kalian terapkan, dimana pengunjung dilarang untuk berenang di pantai Klayar karena alasan keamanan. Selain itu pula, tebing yang tinggi serta ombaknya dapat membahayakan pengunjung yang berenang. 

Sedih jg si menurut saya tidak bisa berenang disini. Tapi ya jangan kawatir teman teman untuk urusan view, disini jagonya loh. Hahaha.

Dokpri

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline