Pre Menstrual Syndrome atau Syndrom Pra Menstruasi sering dialami oleh remaja wanita atau wanita muda. Gangguan yang dialami hampir tidak ada bedanya antara yang satu dengan lainnya. Ia lebih cenderung menyerang secara phisik seperti pusing, kram di bagian perut, nyeri hingga pinggang bahkan tak jarang sampai mengalami pingsan. Dan yang paling banyak dialami oleh wanita disaat menjelang hadirnya tamu bulanan tersebut adalah emosi yang tidak stabil alias inkonsstnsi mood yang mendorong suasana hati menjadi lebih galau, uring-uringan, mudah tersungging eh tersinggung da sifat sensitif lainnya.
Akupun tak luput terkena efek ini. Jangan hadaw dulu, bukan aku yang mengalami mens-nya, he he he. Maksudku, akupun sering terkena imbas dari wanita-wanita sekelilingku yang sedang megalami masa-masa ini. Okelah, kalau dia isteri atau anak tidaklah jadi masalah. Karena sudah sangat dimaklumi. Apalagi isteri, karena aku sendiri sudah hafal jadwalnya yang tepat waktu. Tapi, jika ini orang lain. Rekan kerja, rekan bisnis atau kolega yang kita sendiri tidak tahu dalam kondisi apa dia. Kecuali kalau sudah datang mens, mungkin bisa dilihat dari shalat atau tidaknya dia diwaktu datangnya shalat. Atau bisa sedikit mendekat tercium aroma yang kurang sedap dari si wanita. Karena di beberapa kasus kondisi seorang wanita dapat ditebak dari aromanya. Ada aroma di masa subur yang menebarkan keharuman syorgawi dan rangsangan bagi pejantannya, aroma di masa mens yang sedikit amis atau aroma tidak sehat yang mengeluarkan bau balsem, he he he.
Nah, sebut saja namanya Tini, salah satu tim sukses saya. Walaun pencapaian laba tahun ini tidak signifikan, tapi Tini telah menunjuk kinerja yang baik sebagai tim sukses pencari laba. Akupun sangat bangga dengan dirinya. Namun sepanjang tahun 2011 yang lalu dia selalu terkena masalah PMS ini. Bila tamu ini datang ia akan kejang-kejang dan kemudian pingsan. Akibatnya dalam sebulan ia sering tidak masuk kerja, hanya karena melayani PMSnya. Menurut Tini dia sangat tersiksa. Makanya dia sering memaksakan diri tetap masuk kerja walaupun masih menahan sakit. Sudah bermacam obat, baik herbal maupun medis dari dokter terkenal (walaupun belum pernah ke Dr. Posma, he he he....) namun belum jua ada hasilnya. Tak ketinggalan juga pergi ke tukang urut bahkan sampai ruwatan segala (sekarang ditiru oleh Dahlan Iskan), namun tak jua membawa perubahan. Ia tetap saja menderita dan pingsan setiap datang si bulan.
Lama kelamaan akupun sudah terbiasa menghadapinya. Bahkan kami sudah tidak peduli lagi, maksudnya setiap dia sakit dan pingsan bulanan, kami sudah tak repot lagi untuk mengantarnya ke rumah sakit atau dokter, cukup diantar pulang saja dan ibunya akan mengurusnya sendiri di rumah, karena setelah pingsan besoknya Tini pasti akan ngantor seperti biasa.Bahkan si Tini ini pernah pingsan ketika sedang di kantor calon kolega yang membuat sang calon kolega kelabakan, apalagi ia pingsan setelah meminum air yang disuguhkan. Tapi alhasil, dengan pingsannya Tini membuat sang calon kolega memutuskan untuk berbisnis dengan kami dan hingga kini ia semakin dekat dan tak mau beralih ke perusahaan lain. Kupikir, ada untungnya juga nich anak pingsan di sana, he he he.
Dan inilah yang membuat Tini sembuh dari pernyakitnya. Tepat bulan Februari 2012, ia melangsungkan pernikahan dengan kekasih pujaan hatinya. Luar biasa. Setelah menikah Tini tidak pernah lagi mengalmi sakit bulanan. Sebab setelah menikah ia langsung hamil dan otomatis tamu bulanannya tidak datang. Kami pikir kehamilan itulah yang membuat ia tidak lagi mengalami gangguan bulanan, karena mensnya memang tak datang selama ia hamil. Tapi ternyata, setelah melahirkanpun ia tak pernah lagi mengalami gangguan ketika menjelang haids. Mungkin, karena sudah lama tidak mengalami pingsan selama hamil, maka pingsannyapun sudah lupa menghampiri Tini. Atau mungkin itulah obat yang paling mujarab dari Sang Khalik Pecipta Alam Semesta. Semogalah pengalaman ini bermanfaat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H