Lihat ke Halaman Asli

Dudi Ridwandi

Penulis, Mahasiswa, dan Administrasi

Cerpen l Markotop dan Kemetak (Mabuk Susu)

Diperbarui: 3 Oktober 2019   16:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Kemetak yang badannya semakin kurus sekarang mulai mengkonsumsi susu dengan tujuan agar badannya bisa sedikit lebih gemuk. Karena keinginannya itu, setiap pagi, siang dan malam dia mengkonsumi susu dengan porsi gelas yang agak besar.

Sore itu Markotop yang bertamu ke rumah Kemetak untuk berbincang-bincang tentang keadaan Kemetak yang sedikit agak kurus badannya itu.

" Tak, saya lihat kok sekarang badanmu agak kurus. Kamu sementara tidak usah ikut siskamling dulu, dan jangan kebanyakan fikiran biar bertambah berat badanmu, " kata Markotop yang prihatin dengan keadaan temannya itu.

" Memang akhir-akhir ini saya banyak fikiran, Mar. Kalau malam juga susah tidur, jadinya kurang tidur dan mungkin itu yang mempengaruhi berat badan saya Mar, " jawab Kemetak.

" Lha iya, kamu tidak usah ikut siskamling dulu Tak, dan buang fikiran-fikiran yang negatif serta makannya yang banyak, " Markotop memperdulikan keadaan teman baiknya itu.

" Kata istri saya, saya disarankan untuk minum susu yang banyak Mar, biar bisa menambah berat badan saya. Saya membeli susu sampai beberapa dus itu. Saya minum tiap pagi, sore dan malam kalau mau tidur. Tetapi saat bangun dari tidur itu kepala saya pusing serasa minum anggur, jadi kayak orang mabuk itu Mar, " Kemetak mencoba menjelaskan kalau tiap bangun tidur serasa pusing kepalanya.

" Saya sudah menduga itu Tak. Mengkonsumsi susu terlalu banyak itu bisa menyebabkan orang mabuk. Begini Tak, kamu kan minum susu dan langsung tidur. Dengan begitu susu tersebut di dalam perutmu akan menjadi mentega, dan mentega akan berubah menjadi keju. Setelah itu keju juga berubah menjadi lemak, terus lemak menjadi gula, dan akhirnya gula itu menjadi alkohol. Alkohol itulah yang menyebabkan kamu mabuk waktu bangun tidur Tak, 

" jelas Markotop.

" Masa' Mar? Jadi apa yang harus saya lakukan Mar ? " tanya Kemetak ketakutan dan penasaran.

" Mudah. Kamu jangan minum susu dulu. Berikan susu itu padaku Tak, " jawab Markotop sambil tertawa.

" Alah kamu Mar, mau ngakali saya tok. Hufh, " Kemetak sewot karena tahu Markotop mau ngerjain dirinya.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline