Lihat ke Halaman Asli

Gobin Dd

TERVERIFIKASI

Orang Biasa

"Game Over" untuk Vietnam dan Jalan Terbuka untuk Indonesia

Diperbarui: 26 Maret 2024   21:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Para pemain Indonesia merayakan gol ke gawang Vietnam. Foto: Dok PSSI via Kompas.com

Akhirnya tren negatif timnas Indonesia setiap kali bermain di Vietnam selama dua dekada berakhir. Timnas Indonesia  berhasil mengalahkan timnas  Vietnam di stadion My Dinh National dengan skor telak telak 3-0. 

Kutukan dua puluh tahun berakhir. Terakhir kali Indonesia menang di Vietnam terjadi di tahun 2014.

Kemenangan Indonesia di babak kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 di Grup F menutup peluang Vietnam maju ke babak ketiga. 

Sebagaimana komentar dari surat kabar berbasis berbahasa Inggris berbasis di Vietnam, VnExpress (26/3/24) dalam meliputi laga antara Indonesia kontra Vietnam, Game Over untuk Vietnam yang sudah kebobolan tiga gol menjelang menit akhir laga. 

Komentar itu tak berlebihan. Tiga gol yang bersarang ke gawang Vietnam yang dikawal oleh F. Nguyen di kediaman sendiri menutup jalan Vietnam ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Padahal stadion My Dinh sudah menjadi seperti tempat angker untuk timnas Indonesia. Tak tanggung-tanggun, selama dua puluh tahun, timnas Indonesia bermain sangat sulit meraih kemenangan setiap kali bertandang ke Vietnam. 

Efek dari kekalahan ini pun bermuara pada nasib pelatih Vietnam, Philippe Troussier. Tempatnya sebenarnya sudah tak aman semenjak selalu kalah dari Indonesia dari tiga laga secara berurutan. Kabarnya, suporter Vietnam enggan membeli tiket untuk menyaksikan laga antara Indonesia kontra Vietnam sebagai ungkapan ketidaksukaan pada pelatih Troussier. 

Oleh sebab itu, kekalahan Vietnam dari Indonesia di kediaman sendiri seperti menjadi akhir kisah dari pelatih asal Perancis ini. Kalau merunut ke belakang dari karir Troussiere, untuk kedua kalinya Troussier harus dipecat lantaran timnya yang dilatihnya kalah dari Indonesia. Sebelumnya, Troussier sempat dipecat oleh Timnas Qatar gegara kalah 2-1 dari Indonesia

Troussier harus menerima kenyataan dipecat dari kursi pelatih Vietnam apabila menimbag hasil laga kontra Indonesia dan ketidakpuasan dari pecinta sepak bola Vietnam.

Bagaimana pun, kelalahan dari Indonesia mengakhri jalan Vietnam untuk melaju ke babak kualifkasi babak ketiga Piala Dunia 2026, dan melapangkan jalan pada saingan kuat Indonesia. Tentu saja, hal ini menyakitkan publik dan pemain Vietnam yang gencar menyuarakan nada-nada sinis untuk Timnas Indonesia yan d dihuni oleh banyak pemain naturalisasi.  

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline