Lihat ke Halaman Asli

Gobin Dd

TERVERIFIKASI

Orang Biasa

Tiga Hal dari Drama Tujuh Gol Arsenal Kontra Luton Town

Diperbarui: 7 Desember 2023   01:17

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Declan Rice merayakan gol kemenangan ke gawang Luton Town. (Foto: Justin Tallis/AFP via Kompas.com)

Arsenal memantapkan tempat di posisi pertama klasemen sementara Liga Inggris 2023/24 setelah menang 4-3 atas Luton Town (6/12/23).

Adalah gelandang bertahan, Declan Rice menjadi pahlawan Arsenal lantaran berhasil mencetak gol kemenangan di menit-menit akhir laga. Gol itu memberikan poin penuh untuk Arsenal, tetapi melukai Luton Town yang bermain solid sepanjang laga. 

Dalam laga yang berlangsung di stadion Kanilworth Road ini, kedua tim saling membalas mencetak gol. Ketika Arsenal unggul satu gol, Luton Town yang mengandalkan permainan bertahan dan serangan balik ini langsung menyamai keunggulan Arsenal. 

Untuk Arsenal, kemenangan pada pekan ke-15 lanjutan Liga Inggris sangatlah penting agar bisa tetap menjaga tempat di atas puncak klasemen sementara Liga Inggris dan untuk sementara waktu menjauh dari kejaran tim seperti Liverpool di peringkat kedua dan Manchester City di peringkat ketiga.

Paling tidak, dari laga kontra Luton Town, tiga hal penting dari performa Arsenal. 

Pertama, Arsenal mampu meraih poin penuh walau timnya tak tampil maksimal. 

Arsenal meraih kemenangan saat tim tampil tak maksimal. Memang, secara umum Arsenal mendominasi jalannya pertandingan. Tercatat Arsenal menguasai 67 persen laga dengan 23 tembakan ke gawang Luton dan 4 gol terjadi. 

Walau demikian, dominasi itu tak merata. Lini belakang agak keropos dalam meladeni serangan balik Luton Town. 

Sama halnya juga dengan isu soal striker yang dibutuhkan Arsenal yang mencuat ke permukaan pada beberapa pekan terakhir. Pasalnya, Arsenal mempunyai banyak peluang tetapi faktor minimnya striker membuat peluang itu menjadi sia-sia. 

Akibat lebih lanjutnya, Arsenal tampil tak maksimal karena ketidakseimbangan setiap lini. Kendati demikian, Arsenal tetap meraih poin penuh dan menjaga tempat di posisi pertama klasemen sementara Liga Inggris. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline