Lihat ke Halaman Asli

Gobin Dd

TERVERIFIKASI

Orang Biasa

Real Madrid Bungkam Todd Boehly dan Petaka Lanjut untuk Frank Lampard

Diperbarui: 14 April 2023   08:01

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber foto: AFP/Oscar Del Pozo via Kompas.com

Real Madrid meraih kemenangan meyakinkan (2-0) saat menjamu Chelsea dalam leg pertama babak perempat final Liga Champions (13/4/23). Lagi-lagi Karim Benzema menjadi salah satu pahlawan untuk Madrid.

Pemain asal Perancis ini mencetak satu gol. Gol itu pun menyejajarkan Benzema dengan Erling Haaland yang sudah mempunyai 18 gol sejak jedah Piala Dunia 2022.

Satu Gol El Real dicetak oleh Marco Asensio di menit ke-74. Gol itu tercipta memanfaatkan situasi Chelsea yang mana B. Chilwel sudah mendapat kartu merah.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Madrid mendominasi atas tamunya. Tercatat Madrid menguasai 57 persen laga dengan jumlah 18 tembakan ke gawang Chelsea. Beruntung bagi Chelsea hanya kebobolan dua gol.

Dua gol di Santiago Bernabeu membuka peluang besar untuk Madrid melaju ke babak selanjutnya. Rasanya sulit bagi Chelsea membalikan keadaan apabila menimbang performa Madrid kala bermain di kandang lawan.

Madrid terbilang sebagai tim yang tak gentar kala bermain di kandang lawan. Liat saja bagaimana Madrid mengalahkan Liverpool (5-2) di Anfield pada babak 16 besar Liga Champions pada musim ini.

Lalu, sepekan yang lalu, Madrid melakukan drama come back kala bertandang ke stadion rival abadi Barcelona di leg kedua Copa del Rey. Tak tanggung-tanggung, Madrid menghantam Barca dengan 4 gol tanpa balas.

Dua performa ini menjadi contoh bahwa situasi Chelsea cukup rumit. Kesempatan untuk membalikan keadaan terlihat sempit. Madrid bukanya tim "demam panggung" kala bermain di kandang lawan.

Ditambah lagi faktor Pelatih  Carlo Ancelotti. Ancelotti sudah mempunyai pengalaman melatih Chelsea dan pandai dalam mengontrol permainan timnya.

Taktik pragmatis dipadukan dengan semangat para pemain membuat permainan Madrid kerap mengejutkan lawan. Selain itu, kematangan menjadi salah satu faktor performa konsisten Madrid di Liga Champions sejak dilatih Ancelotti.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline