Untuk klub-klub besar asal Eropa, agenda pramusim bukan semata-mata bertujuan untuk bisnis, tetapi ini juga kesempatan untuk menilai dan mengukur sejauh mana persiapan skuad untuk menghadapi kompetesi baru.
Sejauh ini, ada beberapa wajah-wajah yang mencuri perhatian karena tampil meyakinkan. Di antaranya Erik Ten Hag (pelatih Manchester United) dan Gabriel Jesus (Arsenal).
Erik Ten Hag, pelatih baru Manchester Unietd (MU) yang didatangkan dari Ajax mampu mencuri perhatian pecinta sepak bola, terlebih khusus suporter MU berkat performa MU di dua laga uji coba.
Dari dua laga uji coba yang telah dilakonkan MU itu, Ten Hag berhasil membawa timnya menang dengan skor yang meyakinkan.
Laga pertama kontra sesama tim Liga Inggris, Liverpool. MU menang 4-0 kontra Liverpool yang berlangsung di Bangkok, Thailand. Laga ini pun menuai pujian untuk Ten Hag dari pelbagai pihak karena mampu mengalahkan Liverpool.
Mantan pemain MU, Rio Ferdinand menilai bahwa apa yang ditunjukkan oleh MU kontra Liverpool seolah mengembalikan gaya permainan yang telah lama hilang dari MU.
Permainan menyerang dan menekan MU yang pernah berjaya di era Sir Alex Ferguson seolah kembali dihidupkan oleh Ten Hag.
Setelah menang meyakinkan kontra Liverpool, MU kembali memetik kemenangan kontra Melbourne Victory, salah satu tim asal Australia. Kemenangan ini patut diapresiasi karena MU mampu mencetak gol di hadapan permainan Melbourne yang cenderung bertahan dari serangan MU.
Dua kemenangan ini pun membangkitkan asa untuk performa MU pada musim depan. Ten Hag pun mendapat pelbagai macam pujian karena pelatih asal Belanda ini mampu mengembalikan warna permainan MU yang telah hilang.
Selain itu, Ten Hag juga mampu mengembalikan kemampuan Anthony Martial dan Jadon Sancho di lini depan. Kedua pemain ini bisa dipercayakan Ten Hag pada musim depan.