Lihat ke Halaman Asli

Dongeng Kopi

Berbiji baik, tumbuh baik!

Memandang dari Meja Panjang Beranda Dongeng Kopi

Diperbarui: 15 April 2021   20:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Meja depan Beranda tempat kegemaran warga kerep dolan (Dok. Dongeng Kopi)

Dua golongan besar dari pengguna meja panjang di beranda Umbulmartani terdiri dari pengamat lalu lalang jalan, dan penyuka jendela besar.

Pengamat lalu lalang jalan biasanya berkomentar soal cuaca, melempar topik soal isu aktual, sementara penyuka jendela besar lebih banyak mengulas soal buku buku baru, juga tugas yang tak jua tuntas. Kesamaan keduanya kalau sudah di depan laptop, sama sama tidak suka diajak ngobrol panjang lebar. Sebab tenggat membabar harus dikejar, diselesaikan.

Seorang pelanggan sedang serius didepan pekerjaannya. 2020 (Dok. Dongeng Kopi)

Kalau golongan penyuka jendela besar, mereka juga suka sekali mencuri pandang. Memperhatikan orang lain berkutat dengan kesibukan-kesibukan.

Baginya itu adalah cawan semangat selain cawan minuman yang ia pesan.
Apalagi kalau yang di ambang depan sedap ditatap. Tak beringsut sedikitpun letak duduk, tak susut manik matanya mengerling.

Kamu pengamat jalan atau penyuka jendela? 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline