Lihat ke Halaman Asli

Waspadai Boneka-boneka Anti Bhineka

Diperbarui: 6 Desember 2016   12:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Bhineka itu artinya berbeda-beda, itu kata guru saya waktu sekolah sd dulu...kalau di tambah tunggal ika itu artinya biarpun kita berbeda-beda kita masih satu. Satu bangsa, satu bahasa satu tanah air yaitu Indonesia. Perbedaan itu keniscayaan, karena tuhan memang menciptakan manusia itu berbeda, DNAnya beda, Sidik jarinya beda, kelaminya beda,..dan banyak beda lainya, itu kodrat ialhi. Jadi kalau ada yang ingin semua sama, semua satu itu justru menyalahi kodrat.

Perbedaan itu indah...seperti warna warni bunga, seperti  pelangi...tentu saja dengan catatan harus ada harmoni. Seperti bermain musik, perbedaan alat musik membuatnya semakin terdengar indah, unik, menghibur dan menyenangkan perasaan. Semua saling menyesuaikan diri, tahu diri, proporsional dan tidak mencoba menang sendiri. Coba anda bayangkan dalam musik dangdut yang dominan pasti suara ndut..ndut..ndut...ya..itu kendang. Wajar, normal dan proporsional. kalau di rubah yang dominan suara suling bukan lagi dangdut tapi tarian ular kobra... ya itu tidak lumrah, tidak dangdut yang ndut..ndut.  Kalau yang bisa musik paham ini, semua harus proporsional dan profesional...itulah bhineka berbeda beda tapi tetap indah...

lha belakangan ada tulisan-tulisan di sosmed yang seolah olah ada kelompok yang merasa paling bhineka dan orang lain tidak bhineka...ya ini gejala tidak bagus buat keberadaan bhineka tunggal ika di pancasila. padahal kita semua  masih bangsa indonesia. Beda agama itu ya indonesia juga...beda suku ya indonesia juga..cuma kita ini bhineka, beda..beda..beda...tapi masih satu bangsa...

ingat lho..devide et impera itu masih manjur...masih sip... dan masih  di praktekan para penjajah dalam arti seluas luasnya. Lawanya devide et impera ya cuma satu yaitu bhineka tunggal ika yang ada di lambang negara kita. Makanya waspada...jangan mau jadi boneka-boneka yang anti bhineka...




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline