Lihat ke Halaman Asli

Nagib Muhammad

Dokter yang suka menulis

Mari Donor Darah

Diperbarui: 6 Mei 2019   13:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

PMI Kota Depok

Bekerja sebagai penanggung jawab di suatu klinik hemodialisis (cuci darah), membuat saya lebih sering untuk 'berinteraksi' dengan darah . Banyak pasien-pasien cuci darah yang membutuhkan darah setiap bulannya karena mengalami kekurangan hemoglobin (anemia). Ada beberapa penyebab yang membuat pasien mengalami hal tersebut, diantaranya ketidakmampuan sumsum tulang untuk membuat eritrosit/sel darah merah dalam jumlah yang dibutuhkan oleh tubuh dikarenakan kurangnya hormon eritropoetin.

Untuk membantu pasien yang membutuhkan darah, saya terbiasa untuk rutin melakukan donor darah sejak 4 tahun terakhir. Donor darah yang akan saya lakukan kali ini terasa spesial dikarenakan bertepatan dengan hari ginjal sedunia yang jatuh setiap minggu ke II bulan Maret, pada tahun ini jatuh pada tanggal 14 Maret 2019. Dalam rangka Hari Ginjal Sedunia ( World Kidney Day) saya dan tim dari klinik Hemodialisis mendonorkan darah di PMI Depok untuk membantu bagi mereka yang membutuhkan.

Ada beberapa persyaratan untuk seseorang dapat dikatakan layak melakukan donor darah, diantaranya :

  • Usia 17-60 tahun .
  • Berat badan minimal 45 kg
  • Temperatur tubuh 36,6 -- 37,5 derajat Celcius
  • Tekanan darah baik yaitu sistole = 110-160 mmHg, diastole = 70-100 mmHg
  • Denyut nadi teratur yaitu sekitar 50-100 kali/menit
  • Hemoglobin perempuan minimal 12 gram, sedangkan untuk laki-laki minimal 12,5 gram
  • Jumlah penyumbangan per tahun paling banyak 5 kali dengan jarak penyumbangan sekurang-kurangnya 3 bulan
  • Calon donor dapat mengambil dan menandatangani formulir pendaftaran, lalu menjalani pemeriksaan pendahuluan, seperti kondisi berat badan, HB, golongan darah, dan dilanjutkan dengan pemeriksaan dokter.

Proses pengambilan darah oleh tenaga profesional

Setelah memenuhi kriteria tersebut, barulah seseorang dapat dilakukan prosedur pengambilan darah.

Proses pengambilan darah dilakukan oleh tenaga profesional dan berlangsung kurang dari 10 menit. Setelah itu, kita dapat beristirahat dan mengkonsusmsi makanan di tempat yang telah disediakan.

Ada banyak manfaat dari donor darah untuk diri kita. Diantaranya, menjaga kesehatan jantung. Tingginya kadar zat besi dalam darah akan menyebabkan oksidasi kolesterol, produk oksidasi tersebut akan menumpuk pada dinding arteri dan memperbesar peluang terkena serangan jantung dan stroke. Saat kita rutin mendonorkan darah, maka jumlah zat besi dalam darah bisa lebih stabil.

Selain itu, mendonorkan darah menjadi salah satu bentuk 'sedekah' yang dapat kita lakukan untuk membantu sesama. Menyumbangkan hal yang tidak ternilai harganya kepada yang membutuhkan akan membuat kita merasakan kepuasan psikologis. Sesuai dengan hadits Rasulullah Shallallahu'alaihi Wasallam bersabda yang artinya "Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia". Kita dapat membantu seseorang dengan apapun yang kita miliki, sepeti uang, tenaga, pemikiran (ide), senyum, atau bahkan dengan darah.

Oleh karena itu, mari kita mulai untuk mendonorkan darah sejak hari ini.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline