Lihat ke Halaman Asli

Ikan Gabus Naik Pamor

Diperbarui: 17 September 2018   01:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Berbicara mengenai ikan gabus, yang terpikir pertama ketika denger ikan ini disebut ialah 'ikan besar panjang hitam kepala ular' dan yang kedua ialah 'ikan obat paska operasi'. Mengapa saya tulis judul ikan ini naik pamor? ya karena belakangan ini banyak sekali orang yang mencari untuk obat. Harga nya mahal antara 60-70rb dari pedagang ke konsumen kondisi hidup atau matipun sama mahalnya.

Kata orang tua di sekitar saya, dulu ikan gabus ini tidak terlalu diperhatikan, berkembang biak bebas di alam di sungai-sungai, bahkan belum ada yang jual di pasar. Tidak ada atau belum ada yang tahu ketika itu jika albumin di tubuh ikan kutuk ini berguna membantu penyembuhan luka. Kini keadaan sebaliknya, di alam sekitar semakin jarang dan permintaan cukup banyak seiring banyaknya pengobatan jalur operasi.

Macam-macam pembeli dapat ditemui yang berminat dengan ikan ini seperti pasien operasi caesar, tumor, kanker, usus buntu, khitanan, luka, patah tulang, kecelakaan dll. Maka tak berlebihan jika saya tulis judul seperti diatas. Bahkan saking menggiurkannya ikan gabus mulai di budidayakan oleh petani ikan.

Ya, sekarang kita bisa mendapatkan bibit ikan gabus dengan cara membelinya lalu membesarkannya di kolam buatan. Hampir seperti lele yakni dengan pakan pelet namun butuh pelatihan dan ketelitian. Tidak ada salahnya untuk berjaga-jaga dengan kita memelihara sendiri benih ikan gabus hingga layak konsumsi bahkan bisa kita jual sendiri. 

Berbicara tentang bibitnya, saya punya url salah satu yang jual bibit ikan gabus yang sudah makan pelet dan bisa kirim-kirim via bus, travel, kereta maupun cargo pesawat. Silahkan mampir saja ke situsnya di halaman jual bibit ikan gabus. Gimana, setuju dengan judul artikel saya?




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline