Tuntang, -Kab. Semarang.kpu.go.id, Komitmen bersama seluruh elemen masyarakat dalam mewujudkan slogan Kecamatan Tuntang, "CEMERLANG", salah satunya dengan mensukseskan gelaran Pilkada serentak 2024. Diantaranya dibuktikan dengan sinergisitas komponen masyarakat.Melaksanakan tahapan demi tahapan sesuai dengan regulasi penuh semangat serta didukung pemerintahan tingkat kecamatan adalah salah satu suport tersendiri untuk jajaran penyelenggara dari tingkat PPK hingga tingkat PPS di 16 desa. Selalu hadir kompak pimpinan Forkompincam Kecamatan Tuntang, Camat Tuntang BP. Aris Setyawan S.TP,MM, Kapolsek Tuntang Bapak Akp. Suramto, Danramil Tuntang Bapak Kapten Sunaryo dalam menghadiri Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi DPSHP yang dilaksanakan di Aula Manggala Bhakti Praja oleh PPK Kecamatan Tuntang sebagai bagian pelaksanaan tahapan pemutakhiran data pemilih.
Dalam sambutannya, bapak Camat mengatakan,"Kami jajaran Forkompincam sangat berterimakasih dan memberikan apresiasi kepada PPK yang selalu membangun koordinasi dan komunikasi sangat baik dengan jajaran Forkompincam, ini merupakan wujud sinergisitas sebagai salah satu kunci sukses penyelenggaraan Pilkada Serentak 2024 khusunya di kecamatan Tuntang". Sambutan yang di sampaikan setelah penyampaian Rekapitulasi DPSHP dan penandatanganan berita acara oleh PPK Kecamatan Tuntang.
Hadir dalam rapat, anggota Panwaslu Kecamatan Tuntang, Perwakilan Parpol Pengusung Bacalon dari PDIP Perjuangan dan PPP, serta anggota PPS dari 16 Desa di kecamatan Tuntang.
Dalam kesempatan ini juga forum rapat menerima kunjungan monitoring dari KPU Kab. Semarang, yang memantau dan memastikan jalannya rapat pleno berjalan dengan benar sesuai regulasi serta menghasilkan data yang akurat, valid sebagai bahan rekapitulasi berjenjang di tingkat KPU Kab. Semarang.
Pilkada yang berjalan dengan aman, ayem tentrem seperti yang tersirat dalam lirik jingle pilkada kabupaten Semarang berikut.