Terdapat sebuah kampung bernama kampung Waigama yang terletak di Raja Ampat. Kampung tersebut mempunyai pantai yang sangat indah bernama Wopon.
Wopon adalah pantai yang sangat cocok untuk dijadikan liburan musim panas. Sayangnya warga setempat jarang mengunjungi pantai tersebut karena akses yang sangat sulit.
Untuk sampai ke pantai tersebut harus melewati beberapa rintangan seperti melewati pepohonan yang lebat dan jalan yang cukup curam.
Walaupun begitu kekayaan laut yang dimiliki pantai ini sangatlah beragam sehingga para nelayan dapat memancing ikan. Masyarakat juga biasanya berburu di hutan dekat pantai Wopon, bahkan beberapa turis lokal maupun internasional datang untuk melakukan petualangan di hutan maupun lautan.
Karya : Arlan Eropley-Siswa SMA Negeri 2 Raja Ampat
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H