Drama Age Of Youth dalam beberapa bahasa memiliki judul yang berbeda yaitu Hello, My Twenties!
Drama yang mengisahkan 5 orang yang di pertemukan dan tinggal bersama dalam satu atap ini, mengingatkan kita semua tentang arti persahabatan. Drama ini memberikan sisi positif tentang arti persahabatan.
Park Hye-su (Yoo Eun-Jae), Park Eun-bin (Song Ji-won), Han Ye Ri (Yoon Jin-Myung), Ryu Hwa-Young(Kang I-na), Han Seungyeon(Jung Ye-eun). Pemeran utama yang berisikan 5 wanita ini memiliki ke pribadian yang berbeda-beda.
Ada banyak hal positif yang bisa kita ambil dari persahabatan mereka.
1. Tetap Makan Bersama, Walau Sedang Tidak Baik
Karena memiliki satu meja untuk makan bersama, semua sudah terbiasa makan bersama walaupun sedang berantem. Gemes deh liatnya.
2.Tidak Mempunyai Niat Jahat
Walaupun Kang I-na bertemu dengan pacarnya Jung Ye-eun. Kang I-na tidak memiliki motif untuk merebut pacarnya, malahan Kang I-na menyuruh putus antara Jung Ye-eun dan pacarnya itu.
3. Ikut Senang Mendengar Berita Baik
Memberikan selamat kepada Yoon Jin-Myung saat mendengar kabar berita bahwa Yoon Jin-Myung dapat interview di perusahaan besar.
4. Terlalu Jujur
Saat Yoon Jin-Myung gagal interview semua ikut merasakan kesedihan dan malu atas perasaan berlebihan yang di berikan teman-temannya, namun semua itu berlalu dan mereka jujur meminta maaf atas perasaan yang berlebihan sebelumnya sehingga membuat kecewa berlebihan juga terhadap Yoon Jin-Myung.
5. Menolong Satu Sama Lain
Saat Yoon Jin-Myung terjebak di suatu tempat dan tidak bisa pulang, dia menelfon salah satu teman kamar dan meminta bantuan untuk menggantikan shift malam jaga toserba. Saat itu juga, semua nya ikut jaga. Jadi satu toserba di jaga oleh 4 cewek-cewek cantik malam itu.