Lihat ke Halaman Asli

Dina Rachmawati

Mahasiswi Ilmu Komunikasi di UPN Veteran Jawa Timur

Menciptakan Keahlian Digital Marketer melalui Sertifikasi Digital Marketing

Diperbarui: 16 Juni 2023   00:47

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ruang Kelas. Sumber Ilustrasi: PAXELS

Pernahkah kita mendengar bahwa kunci kemudahan mendapatkan pekerjaan adalah dengan mempunyai sertifikat keahlian?

Mungkin jika kita melihat situasi dan kondisi saat ini, pernyataan tersebut memang benar.Ketika seseorang ingin mendapatkan pekerjaan dibidang tertentu, pastinya perusahaan juga menginginkan bukti bahwa seseorang tersebut memang mempunyai keahliannya dibidang yang perusahaan butuhkan. Terutama pada pekerjaan yang membutuhkan tingkat kompeten yang tinggi seperti Digital Marketing.

Kegiatan pemasaran menjadi salah satu kegiatan yang tidak pernah hilang. Setiap orang membutuhkan pemasokan barang atau jasa untuk mencukupi kebutuhannya. Di era digital yang semakin maju saat ini, pemasaran menjadi berdampak dengan konsep digital marketing. Untuk mempertahankan kegiatan pemasaran digitalnya, setiap perusahaan maupun pelaku usaha membutuhkan orang-orang kompeten yang mampu menangani bidang pemasaran digital tersebut. Pekerjaan menjadi seorang digital marketer pun menjadi semakin banyak diminati.

Namun, untuk mengerjakan pekerjaan tersebut, dibutuhkan suatu keahlian yang nyata dan pemahaman mendalam terkait pengelolaan digital marketing yang baik untuk mencapai tujuan kesuksesan dalam berbisnis. Untuk menjadi seorang digital marketer yang handal, setiap orang harus memiliki bukti berupa sertifikasi kemampuan dibidang Digital Marketing. Sertifikat inilah yang kemudian akan memberikan keunggulan kompetitif bagi pemiliknya dan membuka banyak kesempatan untuk mendapatkan kepercayaan pekerjaan dibidang Digital Marketing.

Lalu apa sebenarnya sertifikasi digital marketing?

Sertifikasi digital marketing adalah bukti pengakuan kemampuan secara resmi yang dikeluarkan secara tertulis dan diberikan kepada individu yang telah memenuhi persyaratan tertentu dalam pengetahuan dan keterampilannya di bidang pemasaran digital. Sertifikasi digital marketing ini diberikan ketika individu dirasa mampu dan berhak mendapatkan bukti keahliannya di bidang digital marketing. Sertifikasi digital marketing ini biasanya dikeluarkan oleh lembaga, asosiasi, atau perusahaan penyedia pelatihan yang telah diakui secara resmi. Sertifikasi digital marketing ini sangat penting bagi suatu individu yang ingin membuktikan bahwa dirinya kompeten di bidang digital marketing.

Bagaimana cara mendapatkan sertifikasi digital marketing?

Untuk mendapatkan sertifikasi digital marketing, seseorang harus mendaftarkan diri dan mengikuti program pelatihan yang diadakan oleh lembaga, asosiasi, atau perusahaan penyedia pelatihan digital marketing. Setelah itu, individu harus mengikuti ujian sertifikasi tersebut dengan topik terkait pemasaran digital seperti pemahaman SEO (Search Engine Optimization) dan SEM (Search Engine Marketing), pemahaman terkait pemasaran melalui konten dan media sosial, pemahaman membaca analitik digital, pemahaman menerapkan strategi pemasaran secara digital, dan hal lainnya yang terkait digital marketing.

Setelah mengikuti ujian sertifikasi ini, lembaga penyedia pelatihan berhak mengeluarkan sertifikat kemampuan digital marketing tersebut kepada individu yang memang layak dan kompeten. Ketika sertifikat keahlian digital marketing tersebut telah diterima, maka seorang digital marketer dapat menggunakannya untuk kesempatan berkarir. Karena dengan adanya bukti sertifikat yang valid, seorang digital marketer menjadi lebih menarik bagi perusahaan dan klien. Serta mereka dapat dengan jelas membuktikan kemampuannya dalam merencanakan, melaksanakan, dan mengelola kegiatan kempanye pemasaran digital yang sukses.

Apa saja manfaat sertifikasi digital marketing bagi peluang karir?

  1. Mendapatkan pengakuan dan kepercayaan

Ketika kita mengikuti pelatihan sertifikasi digital marketing dan mendapatkan sertifikat tersebut, maka secara resmi membuktikan bahwa kita adalah seorang digital marketer yang kompeten. Dengan sertifikasi digital marketing tersebut, kita bisa memberikan pengakuan secara resmi terhadap keahlian dan pengetahuan kita di bidang digital marketing kepada para calon klien, perusahaan, maupun mitra bisnis.

  1. Memberikan keunggulan kompetitif yang signifikan
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline