Lihat ke Halaman Asli

Pentingnya Pendidikan Karakter di Sekolah

Diperbarui: 29 Desember 2022   07:10

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

PENDIDIKAN merupakan sesuatu yang sangat dianggap penting di dunia, karena dunia butuh akan orang-orang yang berpendidikan agar dapat membangun Negara yang maju. Tapi selain itu karakterpun sangat diutamakan karena orang-orang pada zaman ini tidak hanya melihat pada betapa tinggi pendidikan ataupun gelar yang telah ia raih, melainkan juga pada karakter dari pribadi dari setiaporang. 

Muslich (2011) mengatakan bahwa pendidikan karakter merupakan suatu sistem penanaman nilai-nilai karakter kepada warga sekolah yang meliputi komponen pengetahuan, kesadaran atau kemauan, dan tindakan untuk melaksanakan nilai-nilai tersebut baik terhadap Tuhan Yang Maha Esa, diri sendiri, sesama, lingkungan, maupun kebangsaan sehingga menjadi manusia insan kamil. 

Samani dan Hariyanto (2013:45) dalam bukunya menjelaskan bahwa pendidikan karakter adalah proses pemberian tuntunan kepada peserta didik  untuk menjadi manusia seutuhnya yang berkarakter dalam dimensi hati, pikir, raga serta rasa dan karsa. Banyak pilar karakter yang harus kita tanamkan kepada anak -- anak penerus bangsa, diantaranya adalah kejujuran. Kejujuran adalah hal yang paling per tama harus kita tanamkan pada diri kita maupun anak -- anak penerus bangsa karena kejujuran adalah benteng dari semuanya. 

Demikian juga ada pilar karakter tentang keadilan, karena seperti yang dapat kita lihat banyak sekali ketidakadilan khususnya di Negara ini. Selain itu harus ditanamkan juga pilar karakter seperti rasa hormat.  

Contohnya siswa mempunyai rasa hormat kepada Bapak/Ibu Guru, menghormati sesama teman, rasa saling menghargai harus ada dalam diri setiap siswa agar terciptanya dunia pendidikan yang SDMnya memiliki karakter yang baik. Sekarang mulai banyak sekolah -- sekolah Indonesia yang mengajarkan pendidikan karakter disetiap Mata Pelajaran. 

Mereka diajarkan bagaimana cara bersifat terhadap orangtua,Bapak/Ibu guru ataupun lingkungan.  Mudah--mudahan dengan diterapkannnya pendidikan karakter di sekolah semua potensi kecerdasan anak --anak akan dilandisi oleh  karakter yang dapat membawa mereka menjadi penerus bangsa yang bebas dari korupsi, ketidakadilan dan lainnya. Dan makin menjadi bangsa yang berpegang teguh kepada karakter yang kuat dan beradab. 

Walaupun mendidik karakter tidak semudah membalikan telapak tangan, oleh karena itu ajarkanlah kepada anak bangsa pendidikan karakter sejak dini. Yakinlah harapan itu selalu ada, harapan itu haruslah kita jemput dan kita raih, untuk anak-anak negeri demi terbentuknya karakter anak sedini mungkin agar dapat menjadi tunas-tunas bangsa yang tangguh, taqwa dan cerdas.-DBU-

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline