Lihat ke Halaman Asli

Predictors Dims

Predicting by history

Langkah Indonesia U-16 Semakin Mirip dengan Irak U-16 di AFC U-16 2016

Diperbarui: 1 Oktober 2018   12:23

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Perjalanan Indonesia U-16 semakin mirip dengan perjalanan Irak U-16 dua tahun silam(PSSI & socceriraq.net)

Timnas Indonesia U-16 telah memastikan diri lolos ke Perempat Final Kejuaraan AFC U-16. 'Garuda Asia' lolos sebagai pemuncak di Grup  C dengan koleksi 5 poin sama seperti India namun unggul dalam selisih gol[1].

Pada tulisan sebelumnya, penulis sempat menjelaskan bahwa sekilas ada kemiripan dari langkah Timnas Indonesia U-16 di Kejuaraan AFC U-16 tahun ini dengan langkah dari Irak U-16 dua tahun silam saat menjadi juara AFC U-16.  Kemiripan dalam 'langkah' di Kejuaraan AFC U-16 semakin jelas begitu timnas dipastikan lolos ke perempat final dan akan menghadapi Australia.

Bagaimana kemiripan 'langkah' timnas Indonesia U-16 di AFC U-16 tahun ini dengan Irak U-16 dua tahun silam?  Kemiripan sebenarnya dapat dilihat sejak Fase Kualifikasi tahun lalu.  Indonesia U-16 menjadi juara Grup I Fase Kualifikasi AFC U-16 serta mengalahkan tuan rumah dari Grup I: Thailand 1-0[2].  Thailand sendiri pernah menjadi juara AFC U-17 pada periode 1990-an tepatnya tahun 1998[3].  Hal ini mempunyai kemiripan dengan yang dilakukan Irak U-16 pada Fase Kualifikasi AFC U-16 2016[4].  Pada tahun 2015,Irak menjadi juara Grup C Fase Kualifikasi AFC U-16 2016 serta mengalahkan tuan rumah dari Grup C: Qatar juga dengan skor 1-0.  Seperti halnya Thailand,Qatar juga pernah menjadi juara AFC U-17 pada periode 1990-an tepatnya tahun 1990[5].

Kemuripan berlanjut di putaran final Kejuaraan AFC U-16.  Pada Kejuaraan AFC U-16 2016, Irak U-16 hanya diplot pada pot keempat dalam drawing atau diprediksi hanya akan menjadi juru kunci[6].  Hal ini juga terjadi terhadap Indonesia U-16 di Kejuaraan AFC U-16 tahun ini[7]. Pada Penyisihan Grup AFC U-16 2016, Irak  U-16 mengoleksi 5 poin seperti halnya Indonesia U-16 di Penyisihan Grup AFC U-16 tahun ini.  Dalam prosesnya pada saat itu, Irak mengalahkan runner-up dari Kejuaraan AFC U-16 periode sebelumnya(2014): Korea Selatan, kemudian menahan imbang wakil dari AFF:Malaysia serta sesama  wakil dari WAFF:Oman yang juga bukan tim unggulan.  Indonesia U-16 juga mengalami proses yang serupa tahun ini. Pada pertandingan pertama, Indonesia mengalahkan runner-up dari Kejuaraan AFC U-16 periode sebelumnya(2016): Iran, kemudian menahan imbang sesama wakil AFF:Vietnam lalu di  pertandingan terakhir kembali imbang atas sesama tim non unggulan India.  Hal lain yang menarik: Irak bergabung di Grup C pada Penyisihan Kejuaraan AFC U-16 2016 seperti halnya Indonesia pada Penyisihan Kejuaraan AFC U-16 2018.  Dua tim yang tidak lolos dari Grup C pada Kejuaraan AFC U-16 tahun 2016 serta 2018 juga merupakan tim yang pada Kejuaraan AFC U-16 lolos ke Perempat Final. Pada Kejuaraan AFC U-16 2016, Malaysia dan Korea Selatan yang gagal lolos dari Grup C merupakan dua dari delapan tim yang lolos ke Perempat Final AFC U-16 2014[8].  Pada Kejuaraan AFC U-16 2018, Vietnam dan Iran yang juga bergabung di Grup C juga merupakan dua dari delapan tim yang lolos ke Perempat Final AFC U-16 sebelumnya(tahun 2016)[6].

Kemiripan tersebut bahkan tidak berhenti hanya sampai Penyisihan Grup saja. Pada Fase Perempat Final, Indonesia U-16 akan menghadapi lawan yang serupa dengan yang dihadapi Irak U-16 di Perempat Final AFC U-16 2016. Pada Perempat Final AFC U-16 2016, Irak berhadapan dengan Uzbekistan yang mengalahkan juara bertahan Korea Utara (2014) di Penyisihan Grup[6].  Sementara pada Perempat Final AFC U-16 2018, Indonesia akan berhadapan dengan Australia yang juga mengalahkan juara bertahan Irak (2016) di Penyisihan Grup[7].  Uzbekistan dan Australia juga sama-sama merupakan tim yang gaya permainannya mirip tim dari Eropa.

Dengan kemiripan-kemiripan tersebut, menarik untuk dinantikan sampai sejauh mana 'kemiripan' langkah Timnas Indonesia U-16 dengan perjalanan Irak U-16 tahun lalu.  Apakah 'kemiripan' tersebut akan berlanjut hingga pertandingan final?  Kita nantikan saja kelanjutannya.  Indonesia U-16 yang jelas harus bisa melalukan 'pembalasan' terhadap Australia di Perempat Final untuk melanjutkan 'kemiripan' tersebut.  Di Semi Final, Jepang U-16 telah menunggu Indonesia jika lolos. Hal yang menarik karena Jepang kebetulan juga menjadi lawan dari Irak U-16 dua tahun silam di Semi Final AFC U-16 2016[6][7].  Semoga saja ini menjadi pertanda baik bagi Timnas Indonesia U-16.  Aamiin

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline