Lihat ke Halaman Asli

Tips Berhenti Merokok

Diperbarui: 26 Juni 2015   09:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Merokok merupakan suatu kebiasan yang tidak baik dan tidak sehat, tetapi masih banyak orang yang tetap melakukannya walupun sudah tau akan akibat dari merokok itu sendiri. Menurut penelitian 1 batang rokok dapat memperpendek umur kita selama 7 menit. Hal tersebut dikarenakan zat-zat berbahaya yang terkandung di dalam rokok itu sendiri, contoh zat-zat berbahaya yang terkandung di rokok adalah Tar dan Nikotin. Tar merupakan zat yang dapat memicu sel kanker di dalam tubuh kita, ada juga nikotin yang dapat membuat tubuh kita kecanduan dengan rokok itu sendiri. Karena zat nikotin itulah perokok menjadi sangat susah untuk berhenti merokok. Tetapi tidak menutup kemungkinan seorang perokok untuk berhenti merokok, hanya dibutuhkan kemauan dan keinginan yang kuat untuk berhenti. Ini adalah beberapa tips yang saya dapatkan untuk berhenti merokok.

1. Teguhkan keinginan untuk berhenti merokok, kemudian bayangkan hal-hal positif apa yang akan anda dapatkan dari berhenti merokok

2. Isi hari-hari anda dengan kegiatan-kegiatan yang positif seperti olahraga atau kegiatan seni yang dapat menambah kualitas hidup anda.

3. Jika keinginan untuk merokok datang kembali makanlah permen karet untuk mengalahkan hasrat untuk merokok anda.

4. Untuk mengatasi gejala putus zat, santaplah makanan rendah kalori dan banyak minum air

5. Jika anda sudah berhasil jangan sekali-sekali anda menghisap rokok kembali walau hanya 1 kali hisap, karena 1 hisapan akan membawa anda pada hisapan-hisapan selanjutnya

6. Kalau Anda hampir menyerah, tundalah sepuluh menit lagi. Hasrat yang kuat itu akan padam. Kalau masih ingin merokok, tariklah napas dalam-dalam melalui mulut, lalu keluarkan secara perlahan dengan menyempitkan bibir Anda. Ulangi 5-10 kali

Mungkin sekian tips yang dapat saya bagikan kepada anda semua, semoga bermanfaat.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline