Lihat ke Halaman Asli

Dilla Hardina

Content Writer

6 Alasan Kenapa Harus Kuliah di UIN Tulungagung

Diperbarui: 6 Maret 2022   15:49

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sumber gambar: Perpustakaan UIN SATU

Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung belum lama ini telah beralih status menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Tulungagung. Sebuah prestasi yang sangat membanggakan yang tentunya juga memengaruhi tingkat kepercayaan diri para mahasiswanya. 

Kampus dakwah dan peradaban ini memiliki empat fakultas yang terdiri dari Fakultas Ushuluddin, Adab dan Dakwah (FUAD), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Syariah (FEBI), Fakultas Syariat dan Hukum (FASIH), dan Fakultas Tradis dan Ilmu Keguruan dan (FTIK).

UIN Tulungagung sangat layak untuk dijadikan sebagai pertimbangan dalam menimba ilmu di bangku perkuliahan. Jika kamu masih ragu dalam memilih kampus tersebut untuk mendaftar kuliah, berikut adalah beberapa alasan kenapa harus kuliah di UIN Tulungagung:

  • Memiliki Banyak Jurusan

Seperti yang telah disebutkan di atas, UIN Tulungagung memiliki empat fakultas yang masing-masing terdiri dari beberapa jurusan. Beragamnya jurusan tersebut membuat kamu dapat memilih jurusan sesuai dengan bidang yang kamu minati.

Bagi kamu yang ingin menjadi guru, maka ada beragam jurusan keguruan yang bisa dipilih dalam FTIK. Misalnya seperti Tadris Bahasa Indonesia, Tadris Kimia, PGMI, PAI, dan masih banyak lagi.

Kemudian, fakultas yang terkenal dengan mahasiswa dan mahasiswi yang modis dan cakep adalah FEBI. Dalam fakultas tersebut tersedia beragam jurusan seperti Akuntansi Syariah, Perbankan Syariah, Pariwisata Syariah, dan lain-lain. Jurusan tersebut sangat cocok dipilih bagi kamu yang senang mempelajari hal-hal seputar ekonomi dan finansial.

Jurusan yang tidak kalah keren juga terdapat di FASIH, meliputi Hukum Keluarga Islam, Hukum Tata Negara Islam, dan lain-lain. Pada beberapa jurusan tersebut, kamu tidak hanya berkesempatan untuk mempelajari hukum Islam, tetapi juga hukum Negara.

Terakhir, bagi kamu yang tertarik untuk berkuliah di jurusan keislaman atau ilmu sosial, maka pilihannya ada di FUAD. Pada fakultas tersebut, terdapat banyak sekali jurusan menarik yang menonjolkan nilai-nilai intelektualitas yang tinggi.

Beberapa jurusan keagamaan di fakultas ini meliputi Aqidah Filsafat Islam, Ilmu Hadist, Tasawuf Psikoterapi, dan lain-lain. Sedangkan jurusan yang tergolong ke dalam ilmu sosial meliputi Ilmu Perpustakaan dan Informasi Islam, Psikologi Islam, Sosiologi Agama, Komunikasi Penyiaran Islam, dan lain-lain.

  • Memiliki Banyak UKM dan Organisasi

Alasan mengapa harus kuliah di UIN Tulungagung yang kedua adalah karena memiliki banyak Unit Kegiatan Mahasiswa atau UKM yang bisa dijadikan sebagai wadah untuk mengembangkan minat dan bakat mahasiswa.

Bagi kamu yang tertarik untuk mengembangkan potensi di bidang seni lukis, maka bergabunglah dengan UKM Sekar Kusir. Jika ingin mengembangkan bakat di bidang brocasting atau radio, ada Genius FM yang siap menampung kamu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline