Lihat ke Halaman Asli

Guru Sebab Selalu Berguru

Diperbarui: 3 Juni 2024   07:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth


Guru merupakan tauladan bagi siswanya. Guru patut digugu dan ditiru. Namun tidak menutup kemungkinan guru juga bisa memberikan pengaruh yang tidak baik bagi perkembangan siswanya.

Tugas guru tidak hanya mengajarkan materi pelajaran, tidak hanya transfer ilmu pengetahuan sesuai dengan mata pelajaran yang mereka ampu. Akan tetapi tugas guru juga mendidik siswanya. Sehingga terjadinya perubahan sikap siswa ke arah yang lebih baik.

Dalam keseharian di kelas, seorang guru sering memberikan reward verbal kepada siswa. Biasanya dengan mengatakan, "kamu bagus", "yaa cerdas, lanjutkan", "pintar, selalu semangat", sembari mengacungkan jempol tangannya. Hal ini membuat siswa bertambah semangat dalam belajar karena merasa diapresiasi dengan baik.

Pernah juga seorang guru menanyakan, "Siapa saja yang sudah mengerjakan tugas halaman 10?", beberapa anak mengacungkan tangannya. Sang guru berkata, "Anak-anak rajin semua ya, yang sudah mengerjakan". 

Dari situasi ini seorang guru memberikan reward verbal yang bagus kepada beberapa siswa, akan tetapi guru lupa kalau dia secara tidak langsung memberikan label yang tidak bagus kepada siswa lainnya tanpa menanyakan terlebih dahulu alasan mereka belum mengerjakan. Dalam hal ini tidak sepenuhnya salah siswa karena tidak patuh dengan perintah guru. Tetapi dengan adanya kejadian seperti ini, maka akan terjadi proses mendidik. 

Tindakan guru yang bijaksana dan menenangkan bisa membuat siswa terbuka, jujur, dan mau bercerita tentang kondisi belajarnya. Didalam perjalanannya, ternyata proses mendidik dan mengajar tidaklah mudah. Ada kalanya guru memberikan pengaruh buruk terhadap perkembangan siswanya. 

Pengaruh ini terjadi bukan karena atas dasar kesengajaan, akan tetapi seorang guru yang tugasnya mendidik dan mengajar akan tetap selalu butuh untuk berguru. Bagaimana ilmu disampaikan dengan cara bermakna dan mendidik adalah hal yang akan selalu dipelajari oleh guru. Seorang guru tumpuan siswanya adalah orang yang selalu belajar, belajar dan belajar.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline