Surabaya (15/07) -
Ujian AKhir Semester (UAS) Universitas Airlangga telah usai dan hari raya idul fitri tinggal menghitung hari. Universitas Airlangga adalah Universitas besar yang menampung mahasiswa dari seluruh daerah di Indonesia sehingga momen ini menjadi momen penting bagi mahasiswa yang sudah rindu akan kampung halaman bersiap untuk mudik. BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) bersama dengan Dinas Perhubungan dan Lalu Lintas Angkatan Jalan Provinsi Jawa Timur (Dishub &LLAJ) menyelenggarakan “mudikdan balik bareng BEM UNAIR” untuk daerah Jawa Timur. Perguruan Tinggi yang menyelenggarakan mudik bersama yang difasilitasi oleh pemerintah provinsi adalah Universitas Airlangga dan Institut Teknologi Sepuluh November (ITS). Pemberangkatan di UNAIR sendiri dilaksanakan hari ini, Selasa (15/07) diikuti 123 mahasiswa dengan 6 armada bus yang difasilitasi Dishub & LLAJ Provinsi Jawa Timur.
Direktur Kemahasiswaan Drs Eko Supeno MSi, yang hadir dalam pemberangkatan mudik bersama tersebut mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Jawa Timur khususnya Dishub & LLAJ yang perduli dengan keselamatan mahasiswa sebagai generasi muda dengan memfasilitasi mudik bersama ini.Menurut beliau, mudik bersama tahun ini berbeda dengan mudik bersama tahun lalu karena tahun ini mudik bersama difokuskan untuk mahasiswa UNAIR. Tahun lalu mudik bersama tidak hanya mahasiswa UNAIR yang ikut tapi juga masyarakat umum dapat ikut serta sehingga jumlahnya lebih banyak dibandingkan dengan tahun ini. Namun, perbedaan selesainya UAS antar fakultas di UNAIR juga menjadi salah satu kendala, karena dari semua fakultas di UNAIR masih ada satu fakultas yang menyelenggarakan ujian hingga tanggal 24 Juli. kendala ini akan menjadi bahan evaluasi sehingga mudik bersama tahun depan akan lebih sukses. Armada yang digunakan untuk mudik bersama ini adalah bus pariwisata sehingga lebih nyaman dan aman bagi mahasiswa seperti yang diungkapkan oleh beliau.
“ini insyaallah lebih aman, apalagi busnya pariwisata yang tidak pernah ngebut, yang penting selamat dan sampai tujuan”, kata Dirmawa UNAIR Drs Eko Supeno MSi.
Dishub & LLAJ Provinsi Jawa Timur diwakili oleh Bapak Fadelan yang juga alumni Ilmu Politik FISIP UNAIR mengungkapkan bahwa tidak hanya mudik yang difasilitasi gratis oleh DISHUB namun juga untuk balik juga difasilitasi. Mahasiswa UNAIR diminta untuk menghubungi DISHUB kabupaten masing – masing terkait jadwal pemberangkatan arus balik yang tanggalnya berbeda tergantung dari DISHUB kabupaten masing – masing. Beliau juga menambahkan, untuk memaksimalkan fasilitas yang diberikan, BEM UNAIR lebih gencar lagi dalam sosialisasi “mudik bareng” ini sehingga seat yang kosong bisa dipenuhi.
Selain difokuskan untuk mahasiswa, yang menjadi perbedaan mudik bersama tahun ini dibandingkan dengan tahun lalu adalah ditambahnya rute mudik. Tahun ini madiun ditambah rutenya menjadi ngawi dan pacitan dan juga ditambahnya rute daerah trenggalek. Untuk pemberhentian peserta mudik bersama ini dipusatkan pada terminal pada rute jalur tersebut. Menurut Baidowi selaku Kepala Humas BEM, mudik bersama ini sebagai media untuk menjalin keakraban antar keluarga mahasiswa UNAIR dan menambah relasi antar fakultas juga sebagai sarana untuk meningkatkan branding BEM sebagai Badan Eksekutif Mahasiswa yang mengayomi, memfasilitasi, dan mengkoordinir mahasiswa. Mahasiswa UNAIR yang mengikuti mudik bersama ini mengaku senang karena mereka bisa sampai di rumah masing – masing dengan gratis, nyaman dan selamat sampai tujuan seperti diungkap oleh Qoirul mahasiswa S-1 Ekonomi Pembangunan FEB UNAIR.
“sudah gratis, busnya pariwisata. Nyaman dan aman mbak,” ungkapnya
Mudik bersama ini tidak hanya diwilayah Jawa Timur saja namun melingkupi wilayah Jawa Barat dan Jawa Tengah. Untuk wilayah Jabar dan Jateng ini BEM UNAIR bekerja sama dengan Jasa Raharja dengan jadwal pemberangkatan tanggal 23 Juli 2014 pukul 08.00 (ralat) bertempat di lapangan parkir Mangga Dua. Kerjasama antara BEM UNAIR dan Jasa Raharja terkait mudik bersama wilayah Jabar dan Jateng ini adalah yang pertama kalinya. Semua masalah tekhnis diserahkan kepada pihak Jasa Raharja sementara BEM UNAIR hanya mengkoordinir mahasiswa UNAIR yang berniat mengikuti mudik bersama untuk wilayah ini. Total mahasiswa yang mengikuti mudik bersama untuk wilayah ini adalah 7 orang. Tidak hanya UNAIR yang akan mengikuti mudik bersama Jasa Raharja ini namun ITS juga akan ikut serta. (/din)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H