Lihat ke Halaman Asli

Diaz Abraham

TERVERIFIKASI

Penyesap kopi, pengrajin kata-kata, dan penikmat senja

Transaksi Barter Modern via Online di Jakarta Fair Kemayoran 2023

Diperbarui: 14 Juli 2023   15:21

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumentasi Pribadi

Transaksi jadi hal yang sudah lama dilakukan untuk mendapatkan barang yang diinginkan. Jauh sebelum uang ditemukan, manusia telah mengenal sistem bernama barter. Pada saat itu, seseorang yang ingin sebuah barang akan menukarkannya dengan benda lain sesuai kebutuhan.

Setelah dunia memasuki zaman modern barulah uang menjadi alat tukar resmi dunia. Orang-orang mulai mengenal sistem jual beli sebagai cara untuk mendapat barang yang diinginkan, apapun bentuknya.

Dunia makin berkembang dan teknologi lambat laun mengalami kemajuan hingga merambah ke hampir segala sektor kehidupan, termasuk transaksi. Sekarang banyak orang yang menggunakan transaksi elektronik melalui jaringan internet dengan beragam kelebihannya mulai dari cepat, tak mengenal batasan ruang, hingga praktis.

Perkembangan ini yang membuat saya terkagum melihat apa yang dilakukan Adira Finance dalam mengedepankan kenyamanan para penggunanya salah satunya seperti yang terjadi di Jakarta Fair Kemayoran 2023. Pengunjung di sana akan mendapat banyak promo menarik serta banyak kemudahan lainnya, seperti sistem tukar tambah kendaraan.

Sistem ini baru pertama kali saya lihat, apalagi semua prosesnya dilakukan secara online sampai konsumen mendapat motor baru yang mereka inginkan. Jadi di Jakarta Fair Kemayoran 2023 ini, Adira Finance memiliki beberapa booth salah satunya tempat tukar tambah kendaraan yang berada di area parkir Jakarta Fair Kemayoran 2023.

Pengunjung yang ingin mendapat unit kendaraan baru bisa melakukan pertukaran dengan cara langsung membawa kendaraannya baik motor maupun mobil ke booth ini. Kemudian kondisi kendaraan langsung di cek secara menyeluruh mulai dari body, mesin, hingga performa.

Hebatnya motor bekas konsumen akan di cek menggunakan sebuah alat, jadi hasil dari analisisnya lebih bisa dipertanggung jawabkan. Pada alat pendeteksi ini akan muncul angka-angka sebagai parameter kesehatan kendaraan, lalu muncul taksiran harga yang tertera untuk menghargai motor tersebut.

Lalu semua data dan taksiran harga yang sudah didapatkan sebelumnya akan di upload ke sebuah sistem dan terintegrasi ke 105 dealer se Jabodetabek. Para penjual ini nantinya akan menawar kendaraan yang costumer ingin tukar dengan unit lain, dan harga tertinggilah yang akan mendapatkan unit tersebut.

Dalam event JFK ada 8 dealer yang ikut serta memantau langsung unit motor yang akan ditukar tambah. Hal ini akan membuat proses tukar tambah makin cepat dan menguntungkan bagi konsumen yang datang.

Setelahnya konsumen bisa memilih unit motor yang ingin dia dapatkan sebagai pengganti. Mereka dapat menukar dengan unit baru maupun bekas yang tersedia. Uniknya semua merek kendaraan bisa ditukar tambah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline