Lihat ke Halaman Asli

Diantika IE

Freelancer

Taman Peri, Tempat Asik Bagi Penggila Selfie

Diperbarui: 4 April 2019   11:46

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

DOKPRI

Ada banyak hal yang bisa kita lakukan untuk mengisi liburan, dan yang paling umum dilakukan adalah jalan-jalan. Keinginan untuk mempublikasi diri lewat postingan-postingan yang hits dan kekinian tentunya sangat memotivasi para penggila selfie.

DOKPRI

Sebut saja Teman Peri. Sebuah tempat wisata selfie yang begitu hits di daerah Bandung Timur. Tepatnya terletak di Jln. Cibiru Hilir No. 16 Bandung. Sesuai namanya, taman ini banyak menyajikan spot-spot selfie yang membuat kita merasa berada di negri dongeng. Lukisan-lukisan dunia peri dibuat dengan konsep 3D sehingga jika mengambil poto dengan spot yang tepat maka hasilnya akan tampak begitu nyata.

DOKPRI

Rute Menuju Taman Peri  

DOKPRI

Tempat yang menyuguhkan berbagai spot selfie yang instagramable ini kini digandrungi para pecinta swapoto. Bukan hanya gadis remaja, seluruh kalangan bahkan datang ke sana. Dari mulai anak-anak usia SD hingga ibu-ibu arisan dan para lansia yang menyeganja datang untuk menikmati keindahan suasananya.

DOKPRI

Datang ke tempat ini tidak perlu khawatir akan menyita isi dompet. Karena hanya dengan uang 10.000 saja kamu sudah bisa menikmati keindahan taman dan bebas berselfie ria. Yang lebih menariknya, tiket 10.000 itu sudah termasuk segelas jus jeruk peras yang segar lho.... Kamu tinggal masuk dan tukar tiketmu menjadi segelas jus jeruk.

Bagi kamu yang menyukai suasana Erofa, kamu bisa meyewa kostum di sana dan bergaya menjadi perempuan Erofa yang cantik dan abadikan moment tersebut sepuas-puasnya. Hasilnya tentu tidak akan membuatmu kecewa.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline