Lihat ke Halaman Asli

Kunjungan Berkesan Sandra Dewi Ke Korea

Diperbarui: 25 Juni 2015   19:22

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Betapa senangnya menjadi Sandra Dewi. Selain dipercaya menjadi duta muhibah Korea Tourism Organization (KTO) Indonesia, artis cantik ini juga diundang untuk berkunjung ke Korea selama satu minggu oleh organisasi wisata Korea itu. Seperti diberitakan oleh sportsworldi.segye.com, tanggal 17 Februari kemarin ia terbang ke Korea. Ehm.. menyenangkan bukan bisa keliling Korea sambil menikmati pariwisatanya yang  mempesona.

Adapun Kunjungan Sandra Dewi ke Korea bertujuan untuk lebih mengenal pariwisata negeri ginseng itu. Bersama dengan tamu undangan dari pihak media, Sandra Dewi akan mendalami potensi wisata yang dimiliki oleh Korea. Tahukah kalian jika di Korea banyak menawarkan tempat wisata menarik, nah selama kunjungan tersebut Sandra Dewi diajak oleh KTO untuk mengunjungi beberapa tempat wisata menarik tersebut seperti lokasi-lokasi wisata yang ada di Seoul, Gangwon-do, dan Pulau Jeju. Melalui kunjungan Sandra Dewi ini, diharapkan setibanya di Indonesia ia dapat memberikan informasi seputar wisata serta budaya yang ada di Korea kepada masyarakat Indonesia.

Korean Winter Ski Resorts

Kurun waktu selama 2 hari bagi Sandra Dewi di Seoul, dimanfaatkan dengan baik. Ia mengikuti serangkaian wisata medikal contohnya. Nah adapun wisata medikal tersebut bertujuan untuk  melakukan pemeriksaan tulang pungung dan juga kecantikan. Perjalanan berikutnya dilanjutkan dengan mengunjungi Dongdaemun dan Garosoo Street yang terkenal sebagai kawasan belanja di Korea.

Wisata medikal di Korea

Pada 19 Februarinya GangWondo ski Resort pun menjadi tujuan wisata Sandra Dewi selanjutnya. Di GangWondo ski Resort  Sandra Dewi diberikan pelatihan ringan untuk bermain ski serta meluncur di kawasan salju. Yang tidak boleh kelewatan untuk dikunjungi Sandra Dewi yaitu Pulau Nami, dimana pulau ini terkenal sebagai lokasi Syuting drama Korea seperti drama korea yang sangat terkenal yakni “Winter Sonanta”.

Wisata syuting drama di Pulau Nami

Perjalanan Sandra Dewi selanjutnya di tanggal 22 Februari, ia berkunjung ke Pulau Jeju. Wah sangat mengasyikan jika bisa  menikmati suasana Pulau Jeju. Di Pulau ini Sandra dewi mengikuti serangkaian tur bahari dengan menggunakan kapal pesiar. Di Pulau Jeju Sandra Dewi pun tak ketinggalan untuk melihat produk-produk wisata yang diperuntukkan bagi para wisatawan. Bagi Sandra Dewi perjalanan ke Korea ini merupakan sebuah kehormatan besar, selain memperkenalkan Sandra Dewi sebagai duta pariwisata Korea dari Indonesia sejumlah media masa juga memperkenalkannya sebagai pemain film, artis, pemain sinetron dan bintang iklan produk komersial. Berikut ini adalah salah satu cuplikan sinetron yang pernah dimainkan oleh Sandra Dewi “Cahaya Cinta “ . Bicara pariwisata di Korea, sebenarnya banyak sekali yang ingin saya kupas, nah untuk kalian yang ingin tahu tentang pariwisata Korea lebih dalam lagi kalian juga bisa gabung di Fanpage Facebook Korea Tourism Organization Indonesia atau follow di Twitternya @KTO Jakarta serta di website Korea : http://english.visitkorea.or.kr/. Di sana lengkap informasi tentang Korea baik pariwisatanya, K-Pop, K-Drama, Kuliner Korea, kebudayaan Korea hingga event-event terbaru yang tengah atau akan berlangsung di Korea. Semoga informasi ini bermanfaat untuk teman-teman semua. Selamat berlibur ke Korea ^^ Sumber/Gambar : www. http://english.visitkorea.or.kr/, http://sportsworldi.segye.com/Articles/LeisureLife/Article.asp?aid=20120215004900 MAMPIR YUK KE BLOG AKU : http://dianeaninditya.wordpress.com/

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline