Lihat ke Halaman Asli

Diana shinta

Mahasiswa

Wujudkan Pembelajaran yang Menyenangkan, KKN UNISNU Ajak Siswa SD 4 Teluk Wetan Tingkatkan Literasi Numerasi Melalui Scrabble

Diperbarui: 11 Agustus 2024   15:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi Pribadi, 2024

Jepara, 8 Agustus 2024--- Tim Kuliah Kerja Nyata (KKN) UNISNU Angkatan XVII Desa Teluk Wetan  menjalankan program KKN Mengajar yang inovatif di SD 4 teluk wetan dengan menggunakan permainan Scrabble sebagai salah satu metode pembelajaran. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan literasi kosakata dan Numerasi penjumlahan perkalian siswa kelas 4 dengan cara yang menyenangkan dan interaktif.

Selama kegiatan berlangsung, para mahasiswa KKN bertugas mendampingi siswa-siswi dalam bermain scrabble. Permainan dimulai dengan penjelasan singkat mengenai aturan permainan, diikuti dengan praktik langsung dalam kelompok kecil. Siswa siswi kelas 4 dibagi menjadi empat kelompok kecil yang terdiri dari 5 anggota dan diberikan papan Scrabble serta set huruf. Setiap kelompok bergantian untuk menyusun kata-kata dari huruf-huruf yang tersedia, dan kata-kata yang berhasil disusun kemudian dibahas bersama untuk memastikan siswa siswi memahami arti kata tersebut.

Ketua Tim KKN, Resvi Variska, menjelaskan bahwa metode pembelajaran menggunakan Scrabble ini dipilih karena dapat merangsang minat belajar siswa, khususnya dalam memperkaya kosakata dan kemampuan berpikir kritis. "Kami ingin siswa SD dapat belajar dengan cara yang lebih menyenangkan sehingga mereka tertarik dan termotivasi untuk meningkatkan kemampuan literasi mereka. Dengan permainan Scrabble, mereka dapat belajar untuk berpikir cepat, bekerja sama dalam tim, dan memperkaya kosakata," ujar Resvi.

Dokumentasi Pribadi, 2024

Ibu Nadia Isnainita, selaku pengajar di SD 4 Teluk Wetan, menyambut baik program ini dan berharap bahwa metode pembelajaran yang inovatif seperti ini dapat terus dikembangkan. "Kami berterima kasih kepada tim KKN UNISNU atas inisiatifnya. Program ini tidak hanya bermanfaat bagi siswa, tetapi juga bagi guru dalam mengembangkan metode pengajaran yang lebih kreatif," ungkapnya.

Di akhir kegiatan, tim KKN juga memberikan hadiah bagi kelompok dengan perolehan point tertinggi serta kepada siswa yang sangat antusias dalam menjawab dan mengikuti kegiatan ini. Program KKN Mengajar ini merupakan bagian dari upaya untuk berkontribusi pada pengembangan pendidikan di sekolah dasar. Dengan pendekatan yang kreatif dan menyenangkan, diharapkan siswa-siswa di SD 4 Teluk Wetan dapat lebih bersemangat dalam belajar.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline