Lihat ke Halaman Asli

Diana

Mahasiswa

Kunjungan UMKM Tembakau Rajangan

Diperbarui: 14 Agustus 2024   23:30

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto bersama dengan pemilik tembakau rajangan/dokpri 

Desa Mrawan merupakan dataran rendah yang terdiri dari lahan pertanian teknis dan lahan tadah hujan. Kondisi alam yang subur tersebut membuat sebagian besar masyarakatnya bermata pencaharian sebagai petani, khususnya petani tembakau.

Kelompok KKN kolaboratif 063 di Desa Mrawan, Kecamatan Mayang, Kabupaten Jember melaksanakan program kerja salah satunya mengunjungi rumah salah satu petani yang memiliki ide usaha tembakau rajangan yang berada di dusun lengkong barat. Pemilik UMKM Tembakau rajangan adalah Bapak Hj. Ismail yang masih baru merintis usahanya di tahun 2024 ini, dan merupakan satu-satunya di Desa Mrawan yang mengelola tembakau rajangan. Jenis tembakau yang diproduksi adalah jenis tembakau Bhenya' atau Crutu karena memiliki daun yang lebar dan besar. Khususnya sebagai kretek

Penanaman hingga waktu panen tembakau membutuhkan waktu selama 85 hari dengan menggunakan pupuk Urea dan pupuk ZA karena bisa meningkatkan hasil panen, mengurangi serangan hama dan penyakit, memperbaiki struktur tanah. Setelah itu proses pemotongan dengan menggunakan alat pemotong lalu dilakukan proses pengeringan panas matahari langsung selama 4 hari jika cuaca mendukung.

KKN Kolaboratif#3 posko 063 membantu mempromosikan di media sosial misalnya dengan pembuatan akun tiktok serta memberikan penandaan lokasi usaha di Google Maps supaya para pengunjung atau konsumen mudah untuk mencari informasi dan wilayah tempat usaha tembakau rajangan yang berada di Dusun Lengkong Barat Desa Mrawan




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline