Lihat ke Halaman Asli

Akankah Tangis Haru Andik Terulang lagi?

Diperbarui: 17 April 2019   13:29

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Andik Vermansyah Menangis Haru Usai Laga Melawan Persebaya Surabaya di Gelora Bung Tomo.

Gelaran pramusim Piala Presiden telah usai, Arema FC keluar sebagai juara pada turnamen tersebut. Singo Edan berhasil melibas Bajol Ijo dengan hasil agregat 4-2, dengan hasil itu Persebaya menempati juara 2 atau runner up di gelaran pramusim tersebut.

Setelah Piala Presiden, gelaran lain yang akan persebaya lakoni ialah gelaran Piala Indonesia. Hasil drawing 8 besar pada senin (15/4) mempertemukan kembali laga Suramadu, antara Persebaya kontra Madura United yang akan digelar pada 23 April 2019 hingga 3 Mei 2019 dengan sistem tandang kandang.

Pertemuan terakhir kedua tim ini pada saat semi final Piala Presiden, Persebaya mencatat hasil apik. Saat leg pertama yang bermain di Gelora Bung Tomo Bajul Ijo berhasil mengalahkan Laskar Sape Kerrab dengan skor 1-0 atas gol tunggal Top Skor gelaran piala presiden Manuchekhr Dzalilov, dan pada leg kedua yang digelar di Stadion Gelora Ratu Pameling Pamekasan Persebaya kembali melibas Madura United dengan skor 2-3.

Yang juga cukup menjadi perhatian pada semi final Piala Presiden antara Persebaya versus Madura United kala itu ada pada Andik Vermansyah. 

Lantaran pada leg pertama di Stadion Bung Tomo, usai laga berakhir Otavio Dutra dan Rendi Irawan mengajak Andik Vermansyah untuk menanyi anthem Song For Pride bersama tim dan official Persebaya. 

tersebut membuat Andik Vermansyah tak bisa membendung air matanya, dan pada laga 8 besar Piala Indonesia Andik menerima kenyataan pahit karena diperemukan dengan Persebaya Kembali.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline