Mungkin sebagian anak kesehatan tidak asing dengan mata kuliah anatomi. anatomi adalah ilmu kedokteran yang mempelajari struktur morfologis dari suatu organisme hidup. mungkin juga istilah anatomi tidak jauh dari kata cadaver atau mayat. di era pandemi yang mengharuskan pembelajaran menjadi serba online. sehingga pelajaran anatomi pun hanya melihat video dan penjelasan dokter mengenai bagian-bagian tubuh. dampak tidak mengenakkan online adalah ketika ujian gambar diganti atau dirubah posisi pasti sudah kebingungan ini bagian apa ya, sebelah mana ya. dan banyak sekali istilah yang kita tidak tahu.
Nah, aku ingin berbagi tips belajar Anatomi yang efektif. eits, aku berbagi tips bukan berarti merasa paling pintar ya. yuk sama-sama belajar. hal yang paling penting elajar anatomi adalah mengingat penyebutan dasar seperti superior, inferior, sinistra dan lain sebagainya. tidak perlu mengingat, biasakan penyebutan akan membuat cepat menghafal. ada banyak sekali atlas anatomi dalam bentuk ebook. biasanya dengan ipad aku mengambil screenshoot gambar melalui record zoom bersama dokter. kemudian aku tarik panah oret-oret nama bagian dari yang dijelaskan dokternya. kebanyakan orang nyaman belajar dengan melihat catatan sendiri.
Bisa juga mengeprint gambar lalu dicoret-coret dengan bolpoin membentuk catatan kecil. saat hendak menghafalkan, perlu mencari kata-kata yang susah artinya lalu dicari arti bahasa indonesianya. seperti fossa (cekungan) dilihat digambar seperti cekungan. setelah membuat catatan kecil dan mulai paham dengan apa yang kita tulis, mulailah memikirkan apabila gambar organ di balik ke atas, ke samping, atau ke belakang. dimana area yang awalnya di depan, di belakang dan lain sebagainya. dengan begitu ketika ujian gambar diubah ke samping atau ke arah lain tidak kebingungan. ulangi membaca tulisan catatan kalian sembari mengingat bentuknya. atau kalian bisa juga menulis kembali catatan kalian karena itu akan lebih cepat menghafal catatan kalian. sudah paham belum? yuk ikuti cara-caraku. anatomi online semakin seru bukan jika kita paham? mengasyikkan sekali mengetahui ada apa aja di tubuh kita. semangat. semoga membantu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H