Melalui Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilakukan secara mandiri Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo (UNIVET) berusaha untuk mengembangkan potensi yang dimiliki warga setempat.
Hal tersebut dilaksanakan oleh mahasiswa KKN dengan menyelenggarakan edukasi mengenai budidaya ikan lele kepada warga yang membudidaya ikan lele di Dusun Watulumbung. Kegiatan tersebut merupakan penerapan dari salah satu program kerja untuk dapat meningkatkan ekonomi warga watulumbung.
Sebagai salah satu program pelaksanaan tersebut, mahasiswa memberi edukasi mengenai pemberian pakan lele yang benar dan tepat. Mahasiswa memberi penjelasan bahwa pemberian pakan ilan lele dilakukan 2 kali sehari pagi hari dan sore hari. Lele diberi pakan pelet. Pakan pelet yang beredar di pasaran berupa butiran dengan berbagai ukuran.
Pakan pelet yang dibuat dipabrik umumnya mengandung nutrisi yang sesuai dengan kebutuhan ikan lele. Pemberian pakan disesuaikan dengan jumlah ikan dan kapasitas kolam yang tersedia. Selain edukasi pemberian pakan yang tepat mahasiswa juga memberi edukasi mengenai menjaga air kolam agar tetap sehat bagi ikan lele.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H